Hasan Aminudin Klaim Enam Parpol Dukung Tantri

Ketua Nasdem Kab. Probolinggo H. Rifa’i mengambil formulir bakal calon di PDIP..

(Maju Pilkada 2018 Nasdem Ambil Formulir di PDIP untuk Tantri)
Kab.Probolinggo, Bhirawa
Tahapan pemilihan Bupati Probolinggo belum dibuka oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD), namun tensinya terus menghangat. Kabar terakhir, incumbent Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari didukung oleh enam parpol sekaligus untuk merebut kembali posisi Bupati di tahun 2018. hal ini diungkapkan Hasan Aminudin, suami Bupati Tantri, Senin (19/6).
Keenamnya adalah NasDem, PDI Perjuangan, PPP, Partai Golkar, Partai Gerindra dan Partai Hanura. Seminggu yang lalu, Ketua dan Sekretaris parpol-parpol ini berkumpul di rumah Wakil Bupati Timbul Prihanjoko di Desa Alas Sapi, Kecamatan Maron. “Rapat seminggu lalu di rumah pak Timbul. Mereka sudah berdiskusi dan ingin mendukung bersama untuk menaikkan Bu Tantri sebagai calon Bupati Probolinggo,” kata Hasan.
Sejatinya dukungan dari Partai NasDem sudah mencukupi untuk Tantri. Dengan mempunyai 14 Kursi di DPRD, Nasdem tidak perlu koalisi dengan parpol lainnya. Sementara parpol lainnya harus berkoalisi dengan partai lain untuk mengusung calon bupati. “Jika kondisi seperti itu, praktis hanya menyisakan dua parpol di Kabupaten Probolinggo yang tak ikut gabung. Yakni PKB dan Partai Demokrat. PKB gandeng Demokrat nanti, tapi kalau Demokrat mau,” ujarnya.
Meski begitu, banyaknya dukungan terhadap istrinya tak membuat Hasan jumawa. Hasan mengaku dukungan tersebut belum tahap persetujuan. Karena menurutnya masih ada satu langkah lagi untuk menyepakati tersebut. Yakni, pihaknya juga ingin mendengarkan masukan dari ulama. Hal itu bukannya tanpa alasan, sebab suara dari ulama dinilai sangat penting untuk kedepan. “Belum mengiyakan dukungan, tapi karena saya ingin mendengar ulama. Nanti ada statement dari para ulama,” tutur Muhtasyar PCNU Kota Kraksaan dan PCNU Kabupaten Probolinggo tersebut.
Terkait apakah nantinya dukungan melanjutkan jilid dua pasangan Tantri-Timbul atau HATI. Hasan mengaku belum mengetahui detail soal statmen yang diberikan para ulama tersebut. Secara terpisah Ketua DPD Nasdem Kabupaten Probolinggo, Ahmad Rifai, menegaskan, pihaknya bersama rombongan telah mendatangi kantor DPC PDIP Kabupaten Probolinggo untuk mengambil formulir pendaftaran calon bupati (cabup) gelombang II.
Ketua Fraksi PDIP Kabupaten Probolinggo, Suhud, membenarkan soal kedatangan pengurus inti DPD Nasdem Kabupaten Probolinggo.  “Mereka datang dan menyampaikan maksud kedatangannya yakni ingin mengambil formulir penjaringan Calon Bupati Probolinggo,” katanya.
Dia menyebut, formulir yang diambil Ketua DPD Nasdem kabupaten Probolinggo ini, merupakan formulir ketiga yang dikeluarkan panitia penjaringan internal DPC PDIP. “Kami beri batas pengembalian sampai 30 Juni. Selanjutnya, akan dilakukan proses seleksi dan verifikasi,” ungkapnya.
Suhud mengatakan, formulir pendaftaran yang diambil untuk calon bupati yang diusung DPD Nasdem untuk Tantriana Sari. Sebelumnya, formulir juga diambil dan dikembalikan oleh DPC PKB dengan calon yang diusungnya yakni Malik Haramain, Sedangkan formulir wakil bupati telah diambil oleh kalangan internal PDIP yakni Timbul Prihanjoko.
Ketua DPD Nasdem Kabupaten Probolinggo, Ahmad Rifa’i mengaku kedatangannya ke kantor sekretariat DPC PDIP memang untuk mengambil formulir pendaftaran calon bupati. Namun demikian, Rifai menegaskan, keputusan akhir untuk mendaftar atau tidak tetap ada di tangan calon yang diusung yakni Tantriana Sari dan juga dari adanya rekom dari DPP Nasdem di pusat. “Kalau Bu Tantri berkenan ya kita lanjutkan dengan pengembalian formulirnya, dan kepastiannya juga akan kita komunikasikan dulu dengan pusat,” tambahnya. [wap]

Tags: