Indonesia Masuk Sepuluh Besar Negara Teraman

Gubernur Jatim, Dr H Soekarwo memberikan bintang penghargaan Polri di HUT Bhayangkara ke-72, Rabu (11,7) di Mapolda Jatim. [abednego]

HUT Bhayangkara ke-72
Polda Jatim, Bhirawa
Kepolisian Republik Indonesia (Polri) di usianya yang ke-72 telah berperan penting dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat seluruh Indonesia. Hal tersebut antara lain terbukti dari dikeluarkannya Law And Order Index oleh lembaga riset internasional Gallup’s Law and Order yang menempatkan Indonesia ke dalam daftar 10 negara teraman di dunia.
Demikian Gubernur Jatim Dr H Soekarwo saat menjawab pertanyaan media terkait peran Polri di masyarakat seusai menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-72 Tahun 2018 Polda Jatim di Halaman Mapolda Jatim, Surabaya, Rabu (11/7).
Ditambahkan, peran nyata polri dalam mewujudkan suasana bangsa dan negara Indonesia yang aman dan damai juga dirasakan oleh seluruh masyarakat Jatim. Peran Polri bersama TNI, pemerintah yang dibantu oleh tokoh agama dan masyarakat serta peran media telah berhasil mewujudkan kebersamaan dalam bingkai demokrasi NKRI.
“Polri telah berhasil dalam membangun serta mewujudkan kebersamaan antara tokoh agama, tokoh masyarakat serta peran media dalam menjaga bangsa dan negara Indonesia ini,” ujarnya.
Saat menjadi inspektur upacara membacakan amanat Presiden Republik Indonesia, Gubernur Jatim ini menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada anggota polri yang dengan penuh kesungguhan bertugas di daerah pedalaman, di wilayah perbatasan, terpencil, di pulau terdepan, serta yang mengemban misi internasional diluar negeri.
Apresiasi, lanjutnya, juga diberikan kepada anggota polri dijalan raya yang telah mewujudkan kelancaran lalu lintas selama mudik lebaran. Demikian pula, peran polri yang selalu hadir menjaga keamanan dan ketertiban sehingga umat muslim bisa menjalankan ibadah di bulan suci ramadhan dengan tenang.
“Saya juga memberi apresiasi kepada polri yang telah bekerja keras agar pelaksanaan pilkada serentak di 171 daerah bisa berjalan secara aman dan tertib,” imbuhnya sambil menegaskan pelaksanaan tugas seluruh anggota Polri adalah wujud pengabdian terbaik kepada rakyat, bangsa, dan negara dimanapun berada.
Terkait penempatan Indonesia dalam daftar 10 negara teraman di dunia, dinilainya sebagai capaian yang membanggakan, yang harus dijaga dan dipertahankan sebagai hasil kerja seluruh elemen bangsa. “Tentu, ada peran dan kerja keras anggota polri, serta ada pengabdian dan dedikasi anggota polri,” ujar Pakde Karwo.
Ke depan, lanjut Gubernur yang akrab disapa Pakde Karwo itu Polri akan menghadapi tantangan tugas yang semakin berat dan kompleks seiring dengan tuntutan dan harapan rakyat yang semakin meningkat. Terlebih lagi, saat ini dunia terus berubah, berkembang, dan bergerak dengan kecepatan tinggi dengan membawa tantangan-ancaman baru terhadap situasi keamanan dalam negeri.
Sementara itu, Kapolda Jatim Kapolda Jatim Irjen Pol Drs Machfud Arifin SH mengatakan, dengan semangat Promoter sebagaimana tema HUT Bhayangkara ke 72, Polri akan mengawal agenda kamtibmas. Yang terpenting adalah pengamanan di tahun 2018 dan2019 ini, yakni Pileg dan Pilpres. Dan juga agenda Aseian Games dan pelaksanaan IMF-World Bank Annual Meeting pada Oktober 2018 yang bertempat di Bali.
“Sesuai dengan tema HUT Bhayangkara ke 72, smangat Promoter Polri akan mengawal agenda kamtibmas. Yang penting adalah di tahun 2018 sampai 2019, agenda Pileg dan Pilpres. Dan agenda internasional yang dipusatkan di Indonesia,” tambahnya.
Disinggung terkait ancaman-ancaman terorisme, Machfud menegaskan, Polri berharap adanya kerjasama dengan semua pihak, bukan Polri sendiri. Khususnya semua pihak yang ada di Jatim. Serta Tiga Pilar yang diharapkan betul-betul lebih proaktif dan mengharapkan kepekaan yang sangat luar biasa dari Tiga Pilar ini.
Babinsa, Bhabinkamtibmas, maupun masyarakat RT/RW dan sebagainya tetap menjaga keamanan di wilayahnya. Kalau melihat ada masyarakat pendatang baru dengan tampilan yang agak sedikit aneh dan perilaku yang aneh, tolong diinformasikan kepada aparat keamanan lainnya,” harapnya.
Masih kata Machfud, laporan dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas terkait teroris akan ditindaklanjuti. Pihaknya juga mengapresiasi diberlakukannya Undang-undang terorisme yang baru. “Bersyukur dengan berlakunya Undang-undang yang baru. Polisi akan bisa lebih cepat masuk kedalam (menangani, red) walaupun orang itu (teroris) belum melakukan aksinya,” imbuhnya.
Puncak HUT Bhayangkara ke 72 ini diapresiasi oleh Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Airf Rahman. Orang nomor satu di Kodam V Brawijaya ini mengharapkan Polri agar tetap Promoter. Pihaknya juga menekankan bahwa TNI yang ada di Kodam V Brawijaya terus akan mendukung Polri dalam menjaga kondusifitas di Jatim.
“Selamat HUT Bhayangkara ke 72, semoga Promoter. Kita terus laksanakan sinergitas TNI dan Polri serta elemen lainnya terkait pengamanan di Jatim. Saya juga akan menyiapkan pasukan dalam back up pengamanan Polri pada pelaksanan Pileg dan Pilpres,” pungkasnya. [iib,bed]

10 Negara Teraman di Dunia
No     Negara          Skor
1.      Singapura      97
2.      Norwegia      93
3.     Islandia           93
4.     Finlandia        93
5.     Uzbekistan   91
6.    Hong Kong     91
7.    Swiss              90
8.    Kanada           90
9.    Indonesia       89
10. Denmark        88

Tags: