Juara Grup F, Tim Sepak Bola Kota Batu Lolos ke Porprov

Para pemain Tim Kota Batu (kaos biru) tampil bersemangat saat laga penentuan juara grup melawan Tim Kabupaten Trenggalek di lapangan Agrokusuma Batu.

Kota Batu, Bhirawa
Tim Sepak Bola Kota Batu akhirnya berhasil menjadi Juara Grup F dalam Pra Porprov Jatim. Dengan susah payah mereka mengalahkan Kesebelasan Trenggalek dengan skor tipis 1 – 0 dalam pertandingan yang digelar di Lapangan Sepak Bola Kusuma Agrowisata, Senin (4/3) petang.
Pertandingan yang berlangsung ketat sempat membuat para pemain Kota Batu frustasi. Karena serangan bertubi-tubi yang mereka susun gagal menggetarkan gawang Kab Trenggalek yang dikawal oleh Dhony Yulianto. Beberapa serangan tajam hanya melintas di sekitar gawang Dhony.
“Menghadapi Porprov nanti, kita akan melakukan evaluasi total terutama pada sektor depan. Karena dari tiga laga dalam Pra Porprov Jatim seluruh gol justru dicetak oleh pemain tengah dan belakang,”ujar Pelatih Tim Sepak Bola Kota Batu, Edy Sutrisno, Selasa (5/3). Apalagi pada laga terakhir kemarin banyak peluang yang gagal diselesaikan dengan baik.
Sebaliknya beberapa kali Tim Kab Trenggalek mampu mengancam dengan melakukan serangan balik. Kekalahan Kab Trenggalek ini bermula dari kegagalan pemain depannya, Rega Dikarianto menahan emosinya. Hal ini berakibat fatal, Wasit Ary Wicaksono dari Sidoarjo mengganjarnya kartu merah dan memaksa Kab Trenggalek harus bermain dengan 10 pemain.
Sejak saat itu, mental bermain Kab Trenggalek menurun atau down. Hal ini membuat Guntur Kusuma lebih leluasa menggempur gawang Kab Trenggalek. Dan kemenangan Kota Batu diraih saat terjadi gol bunuh diri dari pemain belakang Kab Trenggalek pada menit ke 80.
Kemenangan ini mengantarkan Kota Batu menjadi juara Grup F. Karena pada waktu yang sama, di Stadion Brantas Kota Batu Kesebelasan Kab Jombang juga berhasil mengalahkan Kab Ponorogo dengan score 3-2.
Sebenarnya antara Kota Batu dan Kab Jombang memiliki poin yang sama yakni 7 poin. Namun Kota Batu lebih unggul karena memiliki gol plus 4 sedangkan Kab Jombang hanya memiliki gol plus 2 saja. Kemenangan ini menjadi tiket bagi Kesebelasan Sepak Bola Kota Batu mengikuti ajang Porprov Jatim.
Saat ini dipastikan Kota Batu aan mengikuti 20 cabor dalam Porprov. Adapun 5 cabor lainnya masih menunggu jadwal Pra Porprov berlangsung.
“Alhamdulillah kemenangan ini membawa Kota Batu menjadi juara Grup F. Kita lihat di lapangan tadi 90 persen kita menang serangan, tapi sulitnya minta ampun, kemenangan kita ini adalah karunia Allah SWT, doa kita semua, doa masyarakat Kota Batu, sehingga Kota Batu bisa menang,” ujar Wakil Walikota Batu, Punjul Santoso yang juga Ketua Askot PSSI Kota Batu.
Dalam pertandingan penentuan juara Grup F, Punjul juga hadir di lapangan untuk menyaksikan laga Tim Kota Batu. Ia datang bersama Ketua KONI Kota Batu, Drs Machfud. Dan kedatangan keduanya menjadi semangat tersendiri bagi Guntur Kusuma DKK sehingga bermain penuh semangat. [nas]

Tags: