Kasi Satlinmas Satpol PP Kota Malang Nyatakan Honor Linmas Cair

Kota Malang, Bhirawa
Kabar gembira bagi Anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas), Kota Malang, karena honor mereka cair. Untuk mengambil gaji mereka para anggota linma memadati Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Rabu (22/5). Mereka mendatangi kantor yang terletak di sekitar Taman Rekreasi Kota (Tareko) untuk mengambil honor dalam masa tugas Februari hingga Maret.
Rudi Prianto, Kasi Satlinmas Satpol PP Kota Malang, mengungkapkan, selama ini, anggota Linmas mendapat honor selama 11 bulan. Masa kerjanya, diawali mulai bulan Februari sampai dengan Desember pada setiap tahunya.
Kali ini, honor yang diterima oleh anggota Linmas untuk bulan Februari dan juga Maret. Honor tersebut diberikan secara rutin selama dua bulan sekali. “Seharusnya, honor tersebut kami berikan pada bulan April lalu. Namun, karena mengikuti proses yang cukup panjang, baru bisa kami berikan hari ini,” papar dia.
Honor anggota Linmas tahun ini mengalami kenaikan. Kalau tahun 2018 lalu Rp 75 ribu per bulan, saat ini Rp 100 ribu per bulan. Namun, dikenakan pajak 5 persen hingga menjadi Rp 95 ribu. “Untuk dua bulan ini, kami beri honor sebesar Rp 190 ribu,” kata dia.
Dalam menerima honor, dilakukan secara bergilir. Untuk wilayah Kecamatan Kedungkandang, jatuh pada hari Rabu 22/5, kmarin, Kecamatan Lowokwaru, Kamis 3/5, Kecamatan Blimbing Jumat (24/5), Kecamatan Sukun pada Senin (27/5) dan Kecamatan Klojen, Selasa 28/5. “Jam pengambilan pada saat jam kerja, yakni mulai pukul 08.00 hingga 15.00. Ada sekitar 3.100 orang anggota Linmas yang siap mengambil honor,” imbuh dia.
Sementara, bagi para anggota Linmas yang mengambil honor diluar jadwal tersebut, akan dijadwalkan ulang setelah Hari Raya Idul Fitri tiba. “Biasanya kami membuka loket dalam jangka waktu dua minggu setelah pengambilan awal. Namun, waktunya terlalu mepet, akhirnya kami putuskan setelah lebaran,” beber dia.
Sejauh ini, dalam kegiatan tersebut, Rudy mengaku tidak mengalami kendala apapun. “Untuk mengambil gaji, syaratnya hanya Kartu Tanda Anggota (KTA). Sementara, untuk anggota Linmas yang baru, menyertakan fotokopi KTP,” tandas dia. [mut]

Tags: