Kawasan Samir, Primadona Wisata Baru Rafting di Situbondo

Bupati Situbondo Dadang Wigiarto bersama istri dan pimpinan SKPD saat menikmati indahnya kawasan Samir sebagai pusat rafting di Desa Bantal Kecamatan Asembagus Situbondo. [sawawi]

Bupati Situbondo Dadang Wigiarto bersama istri dan pimpinan SKPD saat menikmati indahnya kawasan Samir sebagai pusat rafting di Desa Bantal Kecamatan Asembagus Situbondo. [sawawi]

Air Bercampur Belerang, Bisa Melihat Pemandangan Elok  Gunung Ijen
Kabupaten Situbondo, Bhirawa
Kabupaten Situbondo kian lengkap dengan berbagai aneka fasilitas hiburan terkini. Setelah sebelumnya memiliki pusat wisata Pantai Pathek, wisata laut Pasir Putih, Waduk Air Bajulmati dan wisata Desa kebangsaan-Wonorejo, kini Situbondo memiliki pusat wisata rafting (arung jeram) yang ada di Kawasan Samir Desa Bantal Kecamatan Asembagus. Banyak kelebihan yang dimiliki pusat rafting di Kawasan Samir dibanding tempat rafting lainnya di Tanah Air. Apa saja keunggulannya ?
Pagi itu, semilir angin masih terasa sayup merasuki kulit para warga di sepanjang jalan menuju Desa Bantal Kecamatan Asembagus. Mereka ada yang mau membajak sawah dan ada sebagian warga yang hendak berbelanja ke pasar desa setempat.
Memasuki kawasan Samir, tidak begitu jauh dan jalan menuju pusat rafting yang merupakan pusat wisatan andalan baru bagi masyarakat Kota Santri itu kini sudah mulus karena sudah diaspal. Hanya sebagian saja jalan yang masih penuh dengan hamparan tanah. Meski demikian tidak sampai mengganggu kendaraan pengunjung yang bakal menuju kesana.
Salah satu pengunjung wisata Samir asal Lumajang Irwan Prayitno mengatakan, setiap pengunjung akan disambut dengan ramah oleh para pengelola pusat Rafting Samir. Tak hanya itu, para pengunjung akan selalu didampingi beberapa pelatih serta pendamping rafting. Irwan juga mengaku cukup terkesan selama berkunjung ke Rafting Samir. Di sana tidak hanya tersedia hiburan untuk rafting, melainkan juga ada flying fox, pusat outbond serta kincir angin khas Samir yang menjadi ciri khas kawasan ini. “Aneka fasilitas hiburan ini menambah indahnya kawasan Samir yang berada di kaki Gunung Ijen,” kata Irwan kemarin.
Pengelola Rafting Samir Haryanto Suryo Asmoro mengungkapkan,  awal ditemukannya kawasan Samir bermula dari adanya kincir yang mengangkat air dari sungai untuk kebutuhan mengairi sawah petani. Kincir air itu berdiameter 3 x 6 meter yang dibuat warga setempat dan bentuknya mirip kincir angin yang ada di Belanda. “Keberadaan kincir angin menyimpan daya tarik tersendiri bagi setiap pengunjung yang mendatangi lokasi Rafting Samir ini,” Suryo.
Dari penemuan itu, lanjut Suryo, membuat komunitas pecinta rafting Situbondo mulai menggelorakan pengenalan Samir ke masyarakat luas hingga terdengar pecinta rafting di  Jatim, Bali serta Jogjakarta.
Pengunjung makin banyak. Kawasan Rafting Samir mulai dikelola dengan melibatkan pihak ketiga. “Karena memiliki  potensi bagus untuk rafting, kami kelola dengan menggandeng operator di lokasi. Sekarang ini sudah ada operator tersendiri yaitu Situbondo Adventure. Ini terwujud berkat hasil kerjasama dengan pengelola Rafting Kaliwatu Malang. Kini Samir sudah resmi masuk di asosiasi Rafting Jatim,” terang Suryo.
Kolega Haryanto Suryo Asmoro, Nur Laili menimpali pada puncak HUT Asosiasi Rafting se-Indonesia 2016 ini akan dilaksanakan di kawasan Samir.  Dia berharap agenda nasional itu benar-benar bisa terwujud sehingga bisa meningkatkan PAD Situbondo dari bidang pariwisata. “Dari pengunjung yang sudah masuk ke kawasan Samir, di antaranya pecinta rafting asal Jatim (Malang, Surabaya, Banyuwangi) serta Bali dan Jogjakarta,” pungkas wanita penghobi rafting.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Situbondo Tulus Prijatmaji melalui Kepala Bidang (Kabid) Pariwisata dan Kebudayaan Jupri Setyo Utomo SSTP mengatakan lahan Kawasan Samir sebenarnya milik Perhutani.
Di lokasi ini penuh dengan hamparan hutan jati dan dialiri sungai yang unik karena  airnya bercampur belerang. “Saat ini kawasan Samir sudah dimanfaatkan untuk kegiatan rafting,  di bawah naungan pengelola Situbondo Adventure,” ujar mantan Lurah Ardirejo itu.
Menurut Jupri, di kawasan Samir kini tersedia fasilitas lain seperti sarana basecamp, rest area untuk bersantai bersama keluarga serta kawasan area berfoto. [Sawawi]

Tags: