Kodim 0815/Mojokerto Bekali Babinsa Manajemen Pertanian

Para Babinsa dari Koramil jajaran Kodim 0815/ mojokerto dengan seksama mengikuti pelatihan.

Mojokerto, Bhirawa
Kodim 0815/Mojokerto melalui Staf Teritorial Kodim 0815/Mojokerto memberikan Sosialisasi Pembekalan Manajemen Pertanian kepada perwakilan Babinsa Koramil Jajaran Kodim 0815/Mojokerto di Ruang Data Makodim 0815/Mojokerto, Jalan Majapahit Nomor 01, Kota Mojokerto, Kamis (18/08).

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0815/Mojokerto Kapten Herman Hidayat saat membuka kegiatan, menjelaskan, Sosialisasi Pembekalan Manajemen Pertanian TA. 2022 ini merupakan salah satu program dari satuan atas yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para Babinsa dalam managemen pertanian guna meningkatkan ketahanan pangan diwilayah teritorial masing-masing.

Upaya ini dilakukan tidak lain untuk menggerakan perekonomian masyarakat dalam pemanfaatan lahan kosong yang berada disetiap wilayah, sehingga dapat berdayaguna dan bernilai ekonomis serta membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Untuk itu para Babinsa harus mengerti dan memahami tekhnis pelaksanaan untuk diterapkan diwilayah masing-masing, mulai dari tahap penyiapan dan pengolahan lahan, penanaman, pemupukan, pengendalian hama, dan mekanisme saat panen. “Tidak hanya itu, Babinsa juga harus dapat memahami hambatan dan kendala serta upaya mengatasinya, bahkan para Babinsa harus dapat memahami prosentasi bagi hasil panen,” tutupnya.[min.ca]

Tags: