Operasi Lilin Semeru 2023 Fokus Urai Kemacetan Jalur Destinasi Wisata

Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa (tengah) bersama Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto dan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay usai apel gelar psikan Operasi Lilin Semeru 2023 di lapangan Polda Jatim, Kamis (21/12). (Oky abdul sholeh/bhirawa)

Siapkan 13.044 Personel Gabungan Pengamanan Nataru

Polda Jatim, Bhirawa
Polda Jatim menggelar apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Lilin Semeru 2023” dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) di wilayah Jawa Timur. Bertempat di Lapangan Apel Mapolda Jatim, Kamis (21/12), Operasi Lilin Semeru 2023 memfokuskan penguraian kemacetan jalur destinasi wisata saat libur Nataru.

Apel gelar pasukan diikuti oleh Forkopimda Jatim, yakni Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto selaku Inspektur Upacarta. Hadir juga Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa; Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay. Serta stakeholder terkait, diantaranya Dishub Jatim dan Basarnas.

Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto menjelaskan, Operasi Lilin Semeru 2023 ini memberikan rasa aman dan nyaman bagi saudara-saudara kita umat Kristiani yang merayakan Natal. Serta masyarakat Jawa Timur yang merayakan malam pergantian tahun. Secara nasional ada lima Kota yang akan menjadi kunjungan terfavorit, salah satunya di Jawa Timur itu di Malang.

“Malang betul-betul kita petakan kerawanannya. Mudah-mudahan selama ini kemacetan lalu lintas bisa teratasi. Kemacetan dipastikan terjadi, paling tidak jangan berhenti dan tetap berjalan. Jadi harus kita lakukan pebguraian kemacetan, terutama yang mau ke Batu,” kata Irjen Pol Imam Sugianto.

Dalam mengurai kemacetan ini, Kapolda memastikan juga akan adanya jalur alternatif. Untuk jalur-jalur protokol dan jalur utama sudah di tempatkan petugas untuk melakukan penguraian terhadap kemacetan. Termasuk penyiapan-penyiapan kantong parkir manakala mereka akan menuju ke satu titik destinasi wisata.

Alumnus Akpol 1990 ini memastikan adanya Pos Pam, Pos Yan dan Pos Terpadu dalam mendukung libur Nataru. Jumlahnya 194, dengan rincian Pos Pam 143; Pos Yan 42 dan Pos Terpadu ada di 9 titik yang terletak di 38 Kabupaten/Kota.

“Operasi Lilin Semeru 2023 ini melibatkan sebanyak 13.044 personel gabungan. Yang terdiri dari Polri 6.874 personel; TNI 1.373 personel dan stakeholder terkait 4.797,” bebernya.

Kapolda juga memerintakan seluruh Kapolres jajaran untuk mengecek kondisi wahana di wilayah hukumnya yang memiliki destinasi wisata. Pihaknya juga menginstruksikan kepada Kapolres jajaran untuk berkoordinasi dengan pengelola tempat wisata.

“Kami perintahkan Kapolres jajaran untuk melakukan pengecekan kembali wahana di tempat wisata. Jangan sampai ada masyarakat kita yang menggunakan wahana-wahana sudah tua, tapi perawatannya tidak baik. Mudah-mudahan itu semua sudah dilakukan oleh Kapolres jajaran,” tegasnya.

Pihaknya berharap libur Nataru ini bisa berjalan dengan aman dan lancar. Sebab, berdasarkan survei Kementerian Perhubungan, terpetakan di Jawa Timur ini ada kurang lebih 16% dari total jumlah 107 juta orang yang akan melakukan perpindahan di Jatim. Sehingga di Jawa Timur akan ada perpindahan atau kurang lebih 16 juta orang yang melakukan perjalanan liburan.

“Kita berharap dan mengajak seluruh masyarakat yang merayakan Natal maupun malam pergantian Tahun bisa menjalankannya dengan rasa nyaman, aman dan lancar. Serta yang terpenting adalah tidak adanya gangguan sedikitpun,” pungkasnya. (bed.hel).

Tags: