Peringati Harjakasi Ke-204, Forkopimda Ziarah ke Makam Pahlawan Nasional

Bupati Karna Suswandi bersama Kapolres AKBP Andi Sinjaya dan jajaran Forkopimda saat ziarah ke makam pahlawan nasional KHR As’ad Syamsul Arifin, Senin (15/8). [Sawawi/bhirawa]

Situbondo, Bhirawa
Bupati Situbondo Karna Suswandi besama Kapolres Situbondo AKBP Andi Sinjaya dan jajaran Forkopimda melakukan ziarah ke makam pahlawan nasional di kompleks pondok pesantren (ponpes) Salafiyah Syafiiyah Sukorejo Situbondo, Senin (15/).

Kegiatan religius itu diadakan dalam rangka untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Situbondo (Harjakasi) Ke 204 dan HUT RI ke 77 tahun 2022.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, kegiatan ziarah digelar dibeberapa lokasi. Diantaranya, ke makam Bupati Pertama Situbondo, pembabad Besuki Kiai Pate Alos dan makam Pahlawan Nasional KHR As’ad Syamsul Arifin di pondok pesantren Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo.

Rombongan peziarah selain Bupati Karna Suswandi juga diikuti Wakil Bupati Nyai Hj Khoirani, Dandim 0823 Letkol Inf Bayu Anjas Asmoro, Komandan Puslatpurmar-5 Baluran Letkol Marinir Agus Wahyudi, Wadan Dodiklatpur Rindam V/Brawijaya Mayor Inf Timin Budiyanto, Kepala Rutan Tomi Elyus serta Sekda Syaifullah.

Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan, ziarah ke makam pahlawan nasional dan makam bupati terdahulu merupakan upaya untuk memperingati jasa jasa besar dan pengabdian yang dilakukan pada masa lalu.

“Untuk itu kita semua bisa memetik jasa dan pengabdian itu agar kita kedepan terus menggelorakan perjuangan dengan banyak membantu masyarakat serta memberikan pelayanan terbaik kepada warga Situbondo,” papar mantan Plt Bupati Bondowoso itu.

Sementara itu, Kapolres Situbondo AKBP Andi Sinjaya, menuturkan ziarah kemakam leluhur dan pendiri bangsa merupakan bentuk penghormatan dan sikap moral yang mulia. Selain itu, imbuh Kapolres Andi, kegiatan itu merupakan manifestasi kelanjutan cita-cita dan perjuangan luhur pendahulu untuk diwariskan kepada anak cucu sebagai generasi penerus bangsa.

“Dari ziarah makam ini, kita bisa belajar sekaligus napak tilas perjalanan sejarah Kabupaten Situbondo. Hal ini merupakan kearifan lokal yang patut dijaga dan dilestarikan,” ucap Kapolres Andi Sinjaya.

Kapolres Andi Sinjaya menambahkan, di usia Kabupaten Situbondo yang memasuki ke-204, pihaknya sangat berharap Kabupaten Situbondo semakin maju dan ekonomi masyarakat semakin sejahtera dan semakin baik.[awi.gat]

Tags: