Persiapan POM Asean 2014 Capai 85 Persen

POM Asean 2014Jakarta, Bhirawa
Persiapan pelaksanaan pekan olahraga mahasiswa (POM) “ASEAN University Games 2014” yang rencananya dipusatkan di Kota Palembang, Sumatera Selatan pada Desember 2014, kini sudah mencapai 85 persen.
Sekretaris Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (BAPOMI) Sumsel Taufik Arief, Rabu mengatakan dari hasil koordinasi masing-masing deputi, yang masih menjadi kendala adalah peralatan untuk cabang olahraga, namun hanya bersifat administrasi saja.
“Administrasinya saja yang masih dipikirkan, jika harus diadakan pelelangan untuk penyediaan alat-alat olahraga maka harus dilakukan sekarang, namun secara keseluruhan persiapan tidak masalah,” katanya ketika dihubungi dari Jakarta.
Menurut Taufik, saat ini masing-masing deputi masih berkoordinasi juga mengenai anggaran yang diperlukan agar tidak ada duplikasi anggaran. Di mana anggaran yang dibutuhkan sekitar Rp90 miliar.
“Kami berharap dana yang dibutuhkan dalam penyelenggaraan kegiatan ini tidak terlalu besar, tapi dengan dana yang murah bukan berarti jelek dan dana besar bukan berarti kampungan, hanya ingin yang terbaik,” ujarnya.
Dia menuturkan saat ini rapat pleno, lapangan dan arena pertandingan sudah siap untuk pertandingan sekitar 20 cabang olahraga.
“Meskipun tetap 20 cabang olahraga, namun sepertinya akan ada beberapa nomor yang dihilangkan karena ketiadaan peserta,” katanya.
Taufik menambahkan jumlah peserta yang akan mengikuti POM ini diperkirakan 3.500 orang ditambah dengan petugas atau oficial.
“Dalam dua minggu ke depan, akan ada beberapa cabang olahraga yang difinalkan persiapannya seperti wushu, pencak silat, atletik dan anggar, sehingga pada 1 Desember persiapan sudah mencapai 90 persen,” tegasnya.
POM ASEAN akan mempertandingkan antara lain cabang olahraga renang, voli, pencak silat, taekwondo, catur, karate, wushu, sepak bola dan tenis lapangan. Ini adalah tahun keempat bagi Indonesia menjadi tuan rumah. [ant.hel]

Tags: