Polda Jatim Gelar Khitan Masal, Rikkes dan Layanan KB di Situbondo

Kabid Dokkes Polda Jatim Kombespol dr Budi Heryadi bersama Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariyono saat acara baksos di Desa Ketowan Arjasa, Sabtu (2/3). Foto : sawawi/bhirawa

Situbondo, Bhirawa
Polda Jatim melalui Bidang Dokkes menggelar bakti sosial kesehatan berupa khitanan massal dan pemeriksaan kesehatan gratis serta pelayanan KB bagi masyarakat diwilayah Polres Situbondo.
Gelar bakti sosial Polda Jatim dilaksanakan di Desa Ketowan Kecamatan Arjasa Kabupaten Situbondo, Sabtu (2/3).
Hadir dalam kegiatan baksos tersebut diantaranya Kabid Dokes Polda Jatim Kombes Pol dr Budi Heryadi bersama Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono.
Selain itu juga hadir Karumkit RS Bhayangkara Bondowoso Kompol dr Lucianto M Nugroho bersama para pejabat utama Polres dan seluruh Kapolsek se-Situbondo.
Informasi Bhirawa, kegiatan baksos kesehatan yang diselenggarakan Polda Jatim tersebut didukung oleh 66 personel tenaga medis dari Biddokes Polda Jatim, Rumah Sakit Bhayangkara Bondowoso dan Urkes Polres Situbondo.
Beberapa rangkaian baksos kesehatan diantaranya berupa khitan masal, pemeriksaan kesehatan (rikkes) dan pelayanan KB bagi masyarakat di Desa Ketowan.
Pada kesempatan tersebut, Kabid Dokes menyampaikan pesan Kapolda Jatim bahwa bakti sosial diadakan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap kesehatan masyarakat.
“Selain itu untuk menjalin silaturahmi dan sinergitas dengan masyarakat,” ujar dr Budi Heryadi.
Masih kata Budi Heryadi, Polri sejak awal selalu peduli dengan kesehatan masyarakat, termasuk di Kabupaten Situbondo. Terbukti, kata dokter Budi Heryadi, Polda Jatim menggelar baksos dengan harapan dapat memberikan manfaat dalam rangka peningkatan pembangunan di tanah air.
“Terutama juga pembangunan dibidang kesehatan masyarakat Situbondo,” urai Kombes Pol dr Budi Heryadi.
Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariyono menegaskan rasa syukurnya karena wilayah Polres Situbondo menjadi salah satu tempat digelarnya bakti sosial kesehatan Polda Jatim.
“Dengan kegiatan ini, masyarakat Situbondo menyambut dengan senang hati. Masyarakat juga sangat mengapresiasi dengan program program Polri,” ungkap mantan Kasat Sabhara Mapolrestabes Surabaya itu.
Pengamatan di lokasi baksos, kegiatan ini disambut antusias masyarakat Desa Ketowan. Terbukti, banyak warga yang hadir melebihi pagu yang direncanakan yakni sekitar 300 warga dan 75 anak peserta khitan massal.
Disela-sela meninjau pelaksanaan baksos, Kabid Dokkes Polda Jatim juga memberikan bantuan peralatan sekolah dan uang pendidikan bagi anak-anak yatim piatu dan tidak mampu. [awi]

Tags: