Siapkan Kandang Komunal, Angkat Ekonomi Warga Miskin

Foto: ilustrasi

Foto: ilustrasi

Kota Batu,Bhirawa
Pemkot Batu terus konsisten untuk mengentas warga Batu dari belenggu kemiskinan. Salah satu upaya yang dilakukan dengan membangun kandang komunal untuk warga miskin yang berlatar belakang petani dan peternak.
Ditargetkan tahun depan, kandang tersebut sudah terisi oleh ternak sapi dan domba yang kemudian akan dikelola oleh masyarakat.
Dalam program awal pembangunan kandang komunal ini, Pemkot Batu melalui Dinas Pertanian dan Kehutanan (Distanhut) telah menentukan tiga desa sebagai lokasi pembangunan. Yaitu, Desa Torongrejo, Desa Gunungsari, Toyomerto, dan Desa Tlekung.
“Desa ini dipilih karena banyak warganya yang berprofesi sebagai petani dan peternak. Dan untuk di Desa Toyomerto, pembangunan kandang komunal telah selesai dan siap digunakan,” ujar Kepala Distanhut Kota Batu, Arief Asshidiq, Senin (17/11).
Program ini, katanya, dibuat sebagai wadah untuk memberdayakan warga kurang mampu (miskin) di Batu. Dalam sebuah kandang komunal, di desain bisa menampung 25 hingga 50 ternak sapi. Untuk membuat kandang ini, pemkot telang menganggarkan dana sebesar Rp 1,5 miliar.
Dengan keberadaan kandang komunal ini, diharapkan pemkot bisa lebih intensif dan efektif dalam melakukan pembinaan dan edukasi. Karena itu, di kandang tersebut juga akan disediakan sebuah hall yang bisa dimanfaatkan para peternak binaan dalam melakukan pelatihan.
Dan untuk menunjang fungsi edukasi itu, dalam kandang komunal ini juga akan disediakan tim kesehatan hewan, vaksin, pakan ternak, yang bisa dimanfaatkan peternak binaan. “Dengan demikian kita (Distanhut) akan menjadi lebih mudah dalam melakukan pemantauan, pendampingan kepada peternak. Dan dengan kandang komunal ini maka rasa kegotong royongan dari masyarakat akan semakin baik,”tambah Arief.
Sementara, Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso mengatakan, saat ini Pemkot terus mengkaji program pembangunan kandang komunal ini. Dengan sistem komunal atau terpadu ini maka hasil didapatkan oleh petani/peternak akan lebih banyak. “Kalau petani hanya diberi bantuan 1 sampai 2 ekor sapi saja, maka hasil yang diperoleh tidak akan seberapa, tetapi jika mengelola puluhan sapi secara bersama maka hasilnya akan lebih banyak,”ujar Punjul. [nas]

Tags: