Sidoarjo Raih Satyalancana dan Bhakti Koperasi

Pemberian-Tanda-Kehormatan-Satyalancana-Pembangunan-dari-Presiden-RI-untuk-Bupati-Bogor-di-Palangkaraya-Kalimantan-TengahSidoarjo, Bhirawa
Akibat sukses melakukan pembangunan Koperasi dan UKM (Usaha Kecil Menengah) di wilayahnya. Kedua pimpinan Sidoarjo bupati dan wakilnya telah mendapatkan penghargaan Satyalancana Pembangunan Bidang Koperasi dan UKM 2014, serta Bhakti Koperasi dari Menteri Koperasi dan UKM 2014.
Menurut Kepala Dinas Koperasi Perindag UMKM dan ESDM Sidoarjo, Fenny Apridawati, Rabu (15/7), kalau bentuk apresiasi atau penghargaan itu merupakan bentuk komitmen Pemerintah Pusat terhadap Pemkab Sidoarjo yang juga mempunyai komitmen dalam pembangunan di bidang perkoperasian dan UKM.
Prosesi penyerahan Satyalancana dilakukan sendiri oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kepada Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, dan untuk Bhakti Koperasi juga diserahkan langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM, Syarif Hasan, di Lapangan Benteng, Kota Medan (15/7) pada pukul 16.00 Wib. Itulah penjelasan Fenny Apridawati dari lokasi penyerahan ketika menghubungi Harian Bhirawa.
Keberhasilan-keberhasilan Pemkab Sidoarjo dalam berkomitmen mengembangkan koperasi dan UKM diantaranya pernah mendapatkan penghargaan predikat kabupaten penggerak koperasi 2011. Koperasi berprestasi serta Kopsis SMKN 2 Buduran sebagai juara 1 lomba Berpacu dalam Koperasi tingkat Jatim, sekaligus juara harapan 1 tingkat nasional. Serta beberapa penghargaan lainnya, baik ditingkat Jatim maupun nasional,” jelas Fenny dari Lapangen Benteng, Medan. [ach]

Tags: