Wabup Pasuruan Imbau Generasi Muda Ambil Peran Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

Wakil Bupati Pasuruan, KH Abdul Mujib Imron. [Hilmi Husain/Bhirawa]

Pemkab Pasuruan, Bhirawa.
Wakil Bupati Pasuruan, KH Abdul Mujib Imron (Gus Mujib) meminta agar generasi muda untuk terjun langsung ke masyarakat. Hal itu supaya para pemuda millenial bisa mampu berperan dalam meningkatkan perekonomian warga sekitar melalui eksplorasi potensi desa.

“Mari bersatu dan bersinergi meningkatkan nilai tambah ekonomi di Kecamatan Tosari. Kita harus responsif terhadap perkembangan, terutama kaum milenial. Pemuda harus menjadi agen perubahan, terutama dalam berinovasi. Karena di kawasan Tosari memiliki keragaman potensi alam dan hortikultura yang melimpah,” urai Gus Mujib saat kegiatan di Tosari, Kabupaten Pasuruan, Kamis (10/3).

Dalam mewujudkannya, dibutuhkan sinergi dan kolaborasi dari berbagai pihak. Menurut Gus Mujib, dicontohkan pengolahan kentang menjadi makanan ringan dengan kemasan yang bagus akan memberikan nilai jual lebih. “Untuk meningkatkan nilai tambah ekonomi, saya minta ada kerjasama antar kepala OPD. Baik Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian dengan Disperindag maupun bersama Dinkop,” tambah Gus Mujib.

Pihaknya hanya berharap di Tosari yang berada di lereng Gunung Bromo bisa mampu mencetak masyarakat mandiri. Sehingga, bisa menjadi contoh di kawasan lainnya.[hil.ca]

Tags: