Warga Desa Kebonagung Kabupaten Sidoarjo Kesulitan Air Bersih

Warga Desa Kebonagung rame-rame antri ingin mendapatkan bantuan air bersih. [achmad suprayogi/bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Musim hujan yang tak kunjung tiba, membuat beberapa daerah mengalami kekeringan. Salah satunya Desa Kebonagung, Kecamatan Porong, Sidoarjo. mengakibatkan warga desa setempat kesulitan air bersih. Untuk meringankan warga yang kesulitan air bersih, Kanwil Kemenkumham Jatim menyalurkan bantuan berupa 120 tanki air bersih ke sejumlah desa di Jatim.
Penyerahan bantuannya dilakukan langsung oleh Kepala kanwil Kemenkumham Jatim, Susy Susilawati kepada Penanggungjawab Kepala Desa Kebonagung, Buamir, pada (16/10) pagi.
Usai penyerahan, Kepala Kanwil Kemenkumham Jatim, Susy Susilawati mengatakan pihaknya sebelumnya telah memetakan sejumlah daerah di Jatim yang membutuhkan air bersih. Dipilihnya Desa Kebonagung yang mendapatkan distribusi air, karena masuk dalam wilayah sekitar Lapas Kelas I Surabaya.
Plt Kades Kebonagung, Buamir mengucapkan terima kasih atas sumbangan air bersih dari Kanwil Kemenkumham Jatim itu. Pria yang menjabat Sekdes Kebonagung ini meyakini sumbangan air bersih itu bisa dimanfaatkan warga. “Karena kemarau yang panjang, selama dua bulan terakhir warga kesulitan mendapatkan air bersih. Kami memiliki 5 dusun. Jadi setiap dusun akan mendapatkan dua tanki air bersih bantuan itu,” katanya.[ach]

Tags: