Dibentak Petugas Puskesmas

Dr Feny Apridawati SKM MKes

Dr Feny Apridawati SKM MKes
Demi mengetahui kinerja anak buahnya yang berada di Puskesmas, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sidoarjo, Dr Feny Apridawati SKM MKes, yang saat itu baru saja dilantik menjadi Kadinkes Sidoarjo, rela untuk dibentak oleh petugas di salah satu Puskesmas yang ada di Kabupaten Sidoarjo.

Ceritanya, pada Sabtu pagi dirinya sudah berada di sebuah Puskesmas untuk melakukan monitoring dan evaluasi (monev). Singkat cerita, dalam proses pelayanan di Puskesmas itu, dirinya sempat dibentak oleh seorang petugas non ASN disana, yang belum mengetahui dirinya adalah Kadinkes Sidoarjo alias atasannya.

“Ya saya biarkan. Sebab inikan demi monev,” ceritanya, belum lama ini, disela-sela menerima kunjungan tamu peserta visitasi Diklatpimnas Tingkat II Angkatan III LAN RI tahun 2023 di Kabupaten Sidoarjo.

Dirinya juga sempat menjumpai ada toilet di sebuah Puskesmas, yang kesetnya dari kardus bekas. Langsung ia foto dan diupload ke group Kepala Puskesmas. “Semua kaget dan geger,” ungkapnya.

Dalam kesempatan lain, saat monev pada pagi hari, dirinya juga mengaku pernah mendapat masukan dari pengunjung Puskesmas, yang mengeluh karena petugasnya hanya duduk dan main HP saja. “Saya ditunjukkan tempat duduknya setiap hari oleh pengunjung Puskesmas itu,” kata Feny.

Dari kesimpulannya, alat canggih yang saat ini dipakai oleh petugas Puskesmas, bukan menjadi jaminan pelayanan akan bagus. Apabila tidak diimbangi dengan sikap dari petugasnya yang ramah dan supel. Tidak selalu cemberut kepada pengunjung dan tidak hanya main HP saja, tanpa mempedulikan pasien yang berobat.

Namun demikian, dari evaluasinya, tidak semua pelayanan di Puskesmas buruk. Tetapi ada juga yang patut ditiru. Dirinya menyebut seperti di Puskesmas Porong, dirinya sempat menjumpai ada pasien yang datang disambut dengan hangat oleh para petugas kesehatan disana. “Pengunjung itu cerita, dirinya seakan sudah merasa sembuh sebelum ditangani petugas,” ujarnya.

Keramahan petugas di Puskesmas yang ada di Kabupaten Sidoarjo, menurut Feny, harus bisa mengalahkan keramahan dari petugas pelayanan seperti di Indomart atau Alfamart. “Layanan harus dengan ceriah tersenyum, bukan dengan wajah yang cemberut,” kata mantan Kadisnaker Kabupaten Sidoarjo itu. [kus.iib]

Rate this article!
Tags: