Kodim Jember Terima Program Bedah 700 Rumah

Foto Ilustrasi

Jember, Bhirawa
Kodim 0824 Jember terima bantuan 700 unit progam bedah rumah dari Pemrov Jatim di tahun 2018. Program yang dikemas Rumah Tidak Layak Huni ini diperkirakan sebelum lebaran sudah terealisasi secara keseluruhan.
Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf. Arief Munawar mengatakan, 700 unit rumah tersebut tersebar di 31 Kecamatan.” Masing- masing kecamatan ada yang 22 sampai 23 unit rumah yang akan dibedah. Dan ini tersebar seluruh Kecamatan,” ujar Dandim saat coffe morning dengan awak media di Makodim 0824 Jember, Selasa(3/4/2018).
Menurut Arief, program itu merupakan program provinsi Jatim termasuk anggarannya. “Kami menyediakan rumah yang mau dibedah dengan melibatkan babinsa dan desa. Dalam program ini, kami tidak menerima anggaran begitu, kami hanya menerima barang, dan menyediakan rumah yang akan dibedah” ungkapnya.
Rumah yang layak menerima RTLH ini ungkap Arief status tanahnya milik sendiri, berlantai tanah dan berdinding bambu (gedhek). ” Rumah tersebut nanti akan dibangun seluas 4 x 6 m atau depan rumahnya saja, dan lantainya juga akan diplester. Dalam program ini kita melibatkan masyarakat sekitar,” terangnya.
Arief mengaku, dengan jatah 700 unit untuk Kabupaten Jember dirasa masih kurang. Karena di Jember jumlah rumah yang tidak layak huni masih banyak yang belum tersentuh.” Mudah-mudahan mereka yang belum tersentuh bedah rumah, dapat tercover oleh pemkab Jember atau dapat dicover oleh Pemprov Jatim di tahun berikutnya,” harap pria berpangkat melati ini kemarin.(efi]

Tags: