Memburu Bibit Varietas Unggul Melalui Festival Belimbingan

???????????????????????????????Bojonegoro, Bhirawa
Warna keemasan ditambah dengan tekstur yang lembut dan manis serta banyak mengandung air membuat belimbing milik Majid Hariyadi dinobatkan sebagai juara. Hal itu melalui kontes belimbing pada festival belimbing di Desa Ngringinrejo Kecamatan Kalitidu Bojonegoro, Sabtu (1/11) kemarin.
Menurut salah satu juri festival lomba ini, Joko P dari Dinas Pertanian Pemerintah Kabupaten Bojonegoro mengatakan, ada beberapa kriteria yang dilombakan untuk Festival Belimbing mulai dari bentuk, rasa, juga berat belimbing serta warnanya. “Sedangkan jenis belimbing yang dilombakan, yaitu hasil silangan belimbing Bojonegoro dengan belimbing Demak, Thailand dan Blitar,” katanya.
Dijelaskan Joko, festival ini memilih belimbing yang memiliki kualitas prima yang dilihat dari geligir yang tebal dan lurus tidak berkelok. “Selain itu rasa dan kandungan air juga mempengaruhi unsur penilaian,” ujarnya.
Setelah melalui beberapa tahapan penilaian maka dewan juri yang terdiri dari Dinas Pertanian, Perhotelan dan tokoh masyarakat setempat maka juara I diraih Majid Hariyadi yang mendapatkan nilai 26 poin.
Juara II dengan total nilai 25 poin atas nama Siswo. Juara III diraih bapak Hari dengan jumlah total nilai 24,5 poin. Sementara juara Harapan I dan II masing-masing diraih oleh Jiun dan Ahmad Jari yang mendapatkan penilaian 22,5 dan 22 poin.
” Penilaian belimbing ini tidak sekedar melihat ukuran saja akan tetapi juga melihat warna yang dimiliki dan geligir yang bagus adalah yang lurus dan tampak gemuk,” tegasnya.
Dia menambahkna, fetival belimbing ini dalam rangka untuk mencari bibit unggul belimbing lokal Bojonegoro yang kemudian akan dikembangkan sebagai varietas lokal. “Selama ini belimbing yang banyak dibudidayakan adalah varietas karangsari dan beberapa varietas dari luar Bojonegoro,” pungkasnya.
Dalam kegiatan yang untuk kali pertama ini digelar ini ternyata mampu menyedot antusiasme masyarakat luar biasa meski cuaca terik ribuan warga tumpah ruah disepanjang jalan yang dilalui oleh arak-arakan gunungan belimbing dan tumpeng berisi aneka hasil bumi dan tumpeng nasi kuning sebagai pertanda rasa syukur atas berkah yang melimpah.
Tampak larut dalam kebahagian bersama kaum tua dan muda di festival ini Bupati Bojonegoro Drs. H. Suyoto MSi dan Ibu Hj. Mahfudhoh Suyoto. Setelah disambut dengan tarian reog Bupati beserta ibu berkenan melihat belimbing yang mengikuti festival. [bas]

Keterangan Foto: Salah satu peserta saat memanggul gunungan yang terbuat dari buah blimbing dalam kontes festival blimbing di Desa Ngringenrejo, Bojonegoro.

Tags: