Polisi Razia Balap Liar di Pedesaan yang Meresahkan Warga Bondowoso

Anggota Polsek Curahdami, Kabupaten Bondowoso saat menertibkan beberapa balap liar. (Ihsan Kholil/Bhirawa)

Bondowoso, Bhirawa
Kepolisian Sektor (Polsek) Curahdami melakukan penertiban terhadap aksi balap liar yang kerap terjadi selama Ramadhan 1445 Hijriah di beberapa ruas jalan di wilayah Kecamatan Curahdami, Kabupaten Bondowoso.

Beberapa ruas jalan yang sering digunakan balap liar yakni jalan Desa Pakuwesi ke arah Desa Jetis dan Desa Sumbersalak Kecamatan Curahdami Kabupaten Bondowoso. Dari operasi tersebut, anggota Polsek Curahdami berhasil mengamankan beberapa motor saat razia balap liar.

Kapolsek Curahdami AKP Didik Waluyo,SH mengatakan adanya balap liar tersebut, masyarakat sekitar banyak yang mengeluhkan. Karena kegiatan tersebut mengganggu para pengendara lain yang melintasi di jalan tersebut.

“Sesuai dengan laporan dan pengaduan dari masyarakat bahwa di Desa Pakuwesi khususnya kerap digelar beberapa kegiatan yang merupakan kegiatan balap liar yang disinyalir juga ada kelompok yang mengkoordinir,” ujarnya.

Kapolsek Didik menjelaskan, tepatnya pada ruas jalan masuk Desa Pakuwesi yang sering menjadi tempat balapan liar. Anggota kepolisian telah melakukan pengintaian sebelumnya untuk mengantisipasi kegiatan tersebut.

“Setelah kami lakukan pengintaian dan apa yang telah diinfokan masyarakat memang benar apa yang disampaikan jika ada balap liar yang sangat meresahkan para pengguna jalan yang melintas jalan tersebut,”katanya.

Dalam operasi tersebut, tim kepolisian kata Kapolsek Curahdami berhasil mengamankan para pelaku balap liar beserta kendaraan mereka.

“Dari hasil penertiban ada beberapa anggota yang mengamankan beberapa sepeda motor serta pemilik kendaraan tersebut,”ungkapnya.

Akan hal itu, pria kelahiran Blora Jawa Tengah ini menghimbau kepada masyarakat, terutama yang memiliki anak remaja, untuk lebih memperhatikan keberadaan mereka terutama pada jam-jam mendekati tengah malam dan menjelang berbuka puasa.

“Sehingga dengan adanya kegiatan razia ini akan sedikit mengurangi kelompok-kelompok atau para pelaku balap liar yang memang sangat meresahkan dan membahayakan para pengendara lain yang melintas di jalan tersebut,” ujarnya.

Guna memberikan efek jera kepada para pelaku balap liar yang telah meresahkan masyarakat, pihaknya akan lakukan pembinaan terhadap anak dan menghadirkan orang tua.

“Akan menghadirkan orang tuanya dalam proses pengambilan sepeda motor untuk menunjukkan Surat Surat Identitas Ranmor (BPKB dan STNK),”tandas Kapolsek Curahdami AKP Didik Waluyo.[san.gat]

Tags: