SMPN 1 Situbondo Gelar Lomba Fashion Kebaya

Sejumlah siswa SMPN I Situbondo memperagakan pakaian kebaya dalam ajang lomba fashion memperingati RA Kartini, belum lama ini. [sawawi/bhirawa].

Sejumlah siswa SMPN I Situbondo memperagakan pakaian kebaya dalam ajang lomba fashion memperingati RA Kartini, belum lama ini. [sawawi/bhirawa].

Situbondo, Bhirawa
Keluarga besar SMPN I Situbondo, menggelar peringatan kelahiran Raden Ajeng (RA) Kartini dihalaman sekolah setempat belum lama ini. Acara yang berjalan sangat meriah itu dipimpin Kepala Sekolah (Kasek) Dra Tatik Krisnawati Mpd beserta seluruh tenaga pendidik dan kependidikan berikut pengurus Komite Sekolah. Seluruh pelajar tampak mendukung acara tersebut dengan berpakaian baju batik untuk siswa dan pakain nasional kebaya khusus kalangan siswi.
Menurut Kasek SMPN I Situbondo, Dra Tatik Krisnawati MPd,  pelaksanaan peringatan kelahiran RA Kartini, sebagai wujud penghormatan kepada perjuangan kaum wanita, persamaan jender dan emansipasi wanita, sehingga diharapkan dengan perjuangan RA Kartini muncul pemimpin pemimpin wanita yang tangguh ditanah air dan khususnya di Kabupaten Situbondo. Contohnya, kata Tatik, saat ini dalam kabinet Jokowi dipimpin oleh 25 persen dari kalangan kaum wanita.
Diantaranya, sebut Tatik, ada Susi Pujiasti, sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan RI, dimana juga dikenal rajin dan tegas menenggelamkan kapal asing yang mengambil ikan secara ilegal. Menteri wanita lainnya, papar Tatik, ada Siti Nurbaya sebagai Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) RI serta Menteri Luar Negeri Retno Marsudi berikut Menteri BUMN Rini Sumarno sebagai menteri BUMN. “Juga ada Khofifah Indar Parawansyah yang juga menteri Sosial dari kaum wanita,” ujar Tatik.
Sedangkan khusus pemimpin wanita di Situbondo juga tak kalah menarik. Terbukti, pada 20 April 2016 lalu, jabatan Ketua PMI dinahkodai oleh satu-satunya seorang wanita yang kebetulan isteri Bupati Dadang Wigiarto, Hj Ummi Kulsum.  Selain itu, urai Tatik, di Situbondo juga banyak kalangan wanita yang mampu menorehkan prestasi mengagumkan dibanding kaum laki-laki. “Ada Kasek SMKN I Panji, Kumudawati, seorang wanita yang mampu meraih penghargaan adiwiyata nasional dan adiwiyata mandiri,” paparnya.
Masih kata Tatik, dari peringatan ini diharapkan muncul kartini kartini dimasa depan, dari SMPN I Situbondo. Dengan semangat peringatan RA Kartini ini, ungkap Tatik, SMPN I Situbondo ingin memperbaiki karakter siswa yang jujur, disiplin, mandiri, kreatif, inovasi dan belajar yang tekun demi menyongsong masa depan sangat cerah dan gemilang. “Pada peringatan ini, SMPN I Situbondo menggelar lomba fashion dengan baju nasional (kebaya) dan lomba puisi dengan tema RA Kartini. Selain itu, kami juga menggelar kegiatan belajar mengajar (KBM) dengan memakai baju nasional kebaya,” pungkas Tatik.  [awi]

Tags: