Tim Patroli Air Siapkan Rapat Evaluasi Kinerja Setahun

Pemprov Jatim, Bhirawa.
Tim Patroli Air Provinsi Jawa Timur menyiapkan rapat evaluasi kinerja selama setahun, yang kemudian dilanjutkan sosialiasi pembinaan pada perusahaan yang ada di sepanjang sungai Kali Surabaya.

Koordinator Tim Patroli Air Provinsi Jatim, yang juga Direktur Konsorsium Lingkungan Hidup, Imam Rochani menyampaikan, Evaluasi akan dilakukan untuk melihat sejauhmana efektifitas pelaksanaan patroli sekaligus melakukan monitoring dan evaluasi terhadap program 2023 dan rencana pelaksanaan patroli 2024 kedepan.

Untuk Rapat Evaluasi melibatkan praktisi hukum dengan mengulas Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup yang baik sesuai dengan Undang – Undang yang berlaku. Kemudian dari DLH Prov. Jatim akan menyampaikan upaya Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan di Daerah Aliran Sungai Brantas.

Sedangkan Perum Jasa Tirta nantinya akan memaparkan Efektihtas dalam menjaga kwalitas air dan pengelolaan suplai air di Wilayah Brantas, dan Balai Besar Wilayah Sungai Brantas menjelaskan terkait Perlindungan dan Penegakan Kawasan Sempadan Sungai.

“Sedangkan LSM Konsorsium Lingkungan Hidup – Peran serta masyarakat dalam menjaga kelestarian sungai, ” katanya.

Untuk sosialisasi, Tim Patroli Air Jatim akan mengundang baik Kepala Desa, Lurah, serta pelaku usaha baik mulai UMKM hingga Industri yang ada di sepanjang Kali Surabaya yang berpotensi penyumbang polutan di sungai, meskipun selain adanya limbah industri, limbah domestik juga lebih banyak ditemukan. [rac.gat]

Tags: