Wali Kota Madiun Siap Kembangkan Produk Hortikultura

Wali Kota Madiun, Drs. H. Maidi, SH. MM. M.pd. [sudarno/bhirawa]

Kota Madiun, Bhirawa
Sebelumnya Wali Kota Madiun Maidi, turut menyambut kedatangan Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin menghadiri panen perdana Pisang Cavendish di Demplot Desa Pulung Ponorogo, Rabu (30/3), Wali Kota Madiun sudah mengawali mengembangkan produk hortikultura di Kota Madiun.

Kegiatan mengembangkan produk hortikultura itu merupakan pilot project pengembangan produk hortikultura berorientasi ekspor. Harapannya, semakin banyak produk yang bisa dikembangkan di Indonesia untuk tujuan ekspor dengan kualitas yang mumpuni.

Proyek inipun segera ditanggapi oleh Wali Kota Madiun Maidi. Sebelumnya, orang nomor satu di Kota Pendekar itu telah melaksanakan penanaman bibit Melon unggulan di Green House Ngrowo Bening Edupark bersama Sesmenko Perekonomian Susi Wijono Moegiarso dengan menerapkan sistem pertanian modern. “Kami bina petani milenial untuk mengembangkan produk hortikultura. Harapannya, bisa menghasilkan produk yang memiliki kualitas tinggi,” ujarnya.

Menurut Wali Kota, Melon memiliki keunggulan tersendiri. Yakni, tidak memerlukan area yang luas. Apalagi, Kota Madiun hanya memiliki lahan sekitar 900 hektare untuk ditanami produk ini. Meski lokasinya terbatas, namun diharapkan bisa memberikan hasil optimal. “Selain itu, Melon juga panennya cepat. 2,5 bulan sudah matang. Jadi dalam setahun kita bisa panen 4 kali. Hasilnya lebih banyak,” imbuhnya.

Ke depannya, Wali Kota juga berharap produk Melon di Kota Madiun bisa dikolaborasikan dengan Cavendish Ponorogo untuk menjadi produk unggulan. Serta, memenuhi standar ekspor dunia.

Sementara itu, Wapres Ma’ruf Amin saat menghadiri panen perdana Pisang Cavendish di Demplot Desa Pulung Ponorogo, Rabu (30/3 berharap produk hortikultura Indonesia bisa mendapatkan pasar yang semakin bagus. Serta, terus mengalami pengembangan agar lebih optimal. “Dengan begitu, dapat meningkatkan kesejahteraan petani,” tandasnya.[dar.ca]

Tags: