Wali kota Probolinggo Serahkan Sertifikat Anggota Paskibraka

Wali Kota Hadi serahkan sertifikat penghargaan kepada Paskibraka.(Wap)

Kota Probolinggo, Bhirawa
Sebanyak 80 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Probolingo yang bertugas saat 17 Agustus lalu, mendapatkan sertifikat penghargaan dari Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin. Penghargaan itu diberikan karena dedikasi mereka dalam menjalankan tugas rangkaian HUT ke 74 Republik Indonesia.
Penyerahan penghargaan satu per satu oleh wali kota kepada anggota paskibraka berlangsung di ruang Puri Manggala Bakti. Selain para anggota paskibraka, masing-masing wali murid pun ikut menyaksikan prosesi tersebut. Hadir pula Asisten Pemerintahan Gogol Sudjarwo dan Kepala Disdikpora M.Maskur.
Kepada mereka, Wali Kota Habib Hadi berpesan, anggota Paskibraka adalah anak-anak pilihan yang dijaring dari berbagai SMA-sederajat di Kota Probolinggo. Banyak yang ingin berada di posisi mereka tetapi ada tahapan penilaian yang harus dilalui.
“Jaga nama baik orangtua, nama diri sendiri, khususnya nama Kota Probolinggo. Jadilah pribadi yang unggul karena kalianlah generasi penerus dan harapan bangsa. Tangis haru orangtua karena bahagia dan rasa bangga kepada kalian, jangan dijadikan tangis sedih,” kata Habib Hadi, Jum’at 6/8.
Orang nomor satu di Kota Probolinggo juga meminta anak-anak generasi muda tidak terpengaruh lingkungan sosial yang tidak baik, atau bahkan sampai terpapar minuman keras hingga narkoba. Ia berharap, anak-anak di Kota Probolinggo bisa menjaga kedisplinan.
“Terima kasih atas peran serta adik-adik sekalian dalam menyukseskan kegiatan rangkaan 17 Agustus lalu. Untuk wali murid, selalu dampingi dan beri anak-anak perhatian agar tidak terjerumus dalam hal negatif,” pesan wali kota.(Wap)

Tags: