Bantu Stok Darah, Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur Gelar Donor Darah

Kadinsos Jatim, Dr Alwi sedang mendonorkan darahnya, di gedung A Dinsos Jatim, Kamis (28/5). Kegiatan tidak hanya memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) 2020, tetapi juga membantu menambah stok darah yang ada di PMI.

Pemprov Jatim, Bhirawa
Di tengah pandemi Covid-19, Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur (Dinsos Jatim) turut membantu kebutuhan stok darah di PMI yang tengah menipis. Di sisi lain, kegiatan donor ini juga untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) 2020.

Sejak pukul 7.30 Wib, PMI beserta jajaran Dinsos Jatim sudah mulai mempersiapkan aksi donor darah. Dalam kegiatan donor darah ini, nampak juga diterapkan protokol kesehatan untuk memutus rantai penyebaran Virus Corona (Covid-19). Salah satunya, petugas PMI yang mengambil darah mengenakan APD (alat pelindung diri).

Usai mendonorkan darahnya, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Jatim, Dr Alwi, mengatakan, kegiatan ini berkaitan dengan upaya Dinsos Jatim mengisi dan menumbuhkan nilai-nilai kesetiakawanan melalui donor darah. “Saya berharap kegiatan donor darah ini tidak hanya untuk kegiatan peringatan Harkitas saja, akan tetapi juga bisa diselenggarakan secara rutin 3 bulan sekali,” katanya, Kamis (28/5).

Disampaikannya, dalam donor darah kali ini pihaknya mengundang TNI/Polri dan para ASN di lingkungan Dinsos dan OPD di sekitarnya, untuk bergerak aktif ikut menyumbangkan darahnya untuk memenuhi kebutuhan ketersediaan di PMI. “Hati kami tergerak setelah mendapatkan informasi tentang Stok Darah yang menipis di PMI,” kata Alwi.

Di tempat yang sama, peserta donor darah, Thomas Ade Saefudin, dari Biro Kesejahteraan Sosial Provinsi Jatimmengatakan kegiatan donor darah ini sangat bermanfaat untuk warga yang membutuhkan darah. Melihat stok darah di PMI kosong, membuat pemerintah daerah berpartispasi untuk menyediakan darah melalui kegiatan donor darah. “Kami berharap wabah virus corona atau covid 19 ini segera berlalu dan kehidupan normal kembali seperti sebelumnya,” katanya.

Hal yang sama juga disampaikan peserta donor darah, Pelda Yudi dari TNI AL. Dirinya sejak kecil sudah turut dalam kegiatan sosial berupa donor darah. “Ketika ada kegiatan ini, saya juga senang mengikuti kegiatan seperti ini. Saya sendiri pribadi suka membantu dengan cara berdonor,” katanya.

Ia berharap, donor darah yang diselenggarakan Dinsos Jatim ini nantinya bisa benar-benar bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. “Kegiatan ini sangat bagus dan mungkin bisa dilakukan secara berkala juga,” ujarnya.[rac]

Tags: