Disnaker Kabupaten Malang Gelar Gathering Ketenagakerjaan May Day 2024, Kedepankan Komunikasi

Peserta Gathering Ketegakerjaan May Day 2024 yang digelar Disnaker Kab Malang saat foto bersama.

Kab Malang, Bhirawa.
Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Malang menggelar kegiatan Forum Komunikasi Hubungan Industrial, yang dikemas dengan Gathering Ketenagakerjaan May Day 2024 atau Hari Buruh digelar di Shanaya Resort, Karangploso, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang.

Dalam kegiatan tersebut, Kepala Disnaker Kabupaten Malang Yoyok Wardoyo yang diwakilkan Sekretaris Disnaker setempat Mochamad Yekti Pracoyo mengatakan, Peringatan May Day merupakan momentum yang sangat penting. Yakni bekerja sama dalam menciptakan lingkungan kerja yang produktif, serta mendukung perkembangan pekerja yang kompeten. Mengingat, tema May Day 2024 yang selalu diperingati setiap pada 1 Mei, adalah Kerja Bersama Untuk Mewujudkan Pekerja Yang Kompeten. Hal ini menjadi pijakan penting dalam memperkuat pondasi kesejahteraan bersama.

Menurutnya, peringatan Hari Buruh tersebut, sebagai refleksi komitmen kita untuk membangun industri yang berdaya saing dan harmonis. Dan pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada para stakeholder dalam partisipasi yang luar biasa dalam peringatan May Day 2024. Hal ini sebagai upaya dalam menciptakan dan menjaga hubungan industrial yang aman, sehat, kondusif dan produktif di wilayah Kabupaten Malang. “Pada peringatan Hari Buruh kemarin, tidak ada gejolak yang signifikan, tetap berjalan aman dan kondusif,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Industrial Disnaker Kabupaten Malang Dhian Dharu Rohmadhoni menambahkan, kegiatan Forum Komunikasi Hubungan Industrial itu, yakni bertujuan untuk meningkatkan keharmonisan antara pemerintah, Perusahaan, dan pekerja. Sehingga kerja sama antar pihak sebagai kunci untuk menciptakan lingkungan dengan setiap individu, yang memiliki kesempatan untuk berkembang dan berkontribusi secara maksimal. Selain itu juga untuk menciptakan komunikasi yang lebih baik lagi. “Dengan komunikasi yang baik, maka terbangun sebuah rasa kedekatan antara para pihak, sehingga hubungan industrial berjalan dengan baik,” jelasnya.

Meski hubungan industrial selama ini berjalan dengan baik, dia mengaku, namun masih ada beberapa pengaduan masuk ke Kantor Disnaker, baik di tahun 2023 maupun tahun 2024 ini. Dan beberapa pengaduan masuk, dan sekarang sedang dalam penanganan kami. Sedangkan pihaknya mendorong para pihak untuk mengedepankan musyawarah. Sehingga poinnya adalah kemampuan komunikasi dan para pihak sudah sepakat. Sedangkan pada tahun 2023 ada sebanyak 10 pengaduan yang masuk ke Disnaker, dan di bulan Mei 2024 ini ada empat pengaduan.

“Kami bersyukur dari jumlah tersebut, tidak ada aduan yang berlanjut ke ranah hukum. Meskipun ada satu atau dua aduan yang akhirnya membuat Disnaker Kabupaten Malang mengeluarkan anjuran. Dan rata-rata aduan mengenai Putus Hubungan Kerja (PHK),” terang Dhian.

Perlu diketahui, dalam kegiatan Gathering Ketenagakerjaan May Day 2024 tersebut, juga dilakukan pemberian santunan kepada anak yatim. Serta pemberian secara imbolis santunan jaminan kematian dan jaminan kecelakaan kerja kepada pekerja Badan Usaha Unggul Putra Samudra atas nama Almarhum Aviady Chandra, total Santunan Kecelakaan Kerja sebesar Rp. 404 juta, Pekerja Non Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Kearsipan dan Perpustakaan atas nama Almarhum Lasmari, menerima santunan sebesar Rp 183,6 juta, dan Pekerja Bukan Penerima Upah (BPU) Petani Tajinan atas nama Almarhum Paiti,

total Santunan Kematian sebesar Rp 42 juta.cyn.

Tags: