JSC-Tim Respons Kasus Dinsos Jatim Jangkau Eks ODGJ

Pemprov Jatim, Bhirawa.
Jatim Social Care (JSC)-Tim Respons Kasus Dinas Sosial (Dinsos) Jatim melakukan penjangkauan kepada eks orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang sedang dirawat di RSUD dr Soetomo karena mengalami overdosis (OD) obat.

Klien berinisial MS tersebut merupakan warga Desa Kedung Kembar, Kec. Prambon, Kab. Sidoarjo. Namun, selama ini dia berdomisili di Kel. Kebraon, Kec. Karangpilang, Kota Surabaya. “Kami menerima laporan adanya warga miskin yang tidak sadarkan diri karena mengalami overdosis. Sumber informasi adalah pengurus RT setempat yang diteruskan ke Tim Gerak Cepat (TGC) Selatan Kota Surabaya, lalu klien dirujuk ke RSUD dr Soetomo,” ujar petugas JSC-Tim Respons Kasus Dinsos Jatim, Nursoleh yang juga TKSK Jatim.

Dari hasil asesmen, lanjut Cak Nur, klien mempunyai 1 orang anak yang sudah berkeluarga dan tinggal sendiri. Klien pernah mengalami depresi dan dirawat di RSJ Lawang. “Klien memang kambuhan kalau terlambat minum obat. Pada Jumat (9/2), klien ditemukan kondisi tidak sadar karena OD. Permasalahannya, klien tidak mempunyai fasilitas kesehatan BPJS,” terang Cak Nur yang juga Koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Provinsi Jatim.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dia berkomunikasi dengan TKSK Kec. Prambon, Kab. Sidoarjo untuk mengupayakan pengurusan Surat Keterangan Miskin (SKM) dari Kab. Sidoarjo, sehingga biaya perawatan klien dapat teratasi. “Selama perawatan, klien memerlukan penyediaan kebutuhan seperti diaper dan pakaian layak pakai,” ungkapnya.[rac.ca]

Tags: