Wali Kota Sutiaji Lakukan Wawancara Langsung Peserta Lelang Jabatan

Dua Pejabat Luar Kota Berpotensi Jadi Kepala OPD

Kota Malang, Bhirawa.
Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Tinggi Pratama (STPJTP) Pemkot Malang, memasuki masa penentuan. Rabu (24/8) kemarin, seluruh peserta yang lolos tiga besar, mendapat giliran ditest langsung oleh Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji, di Balai Kota Malang. Wali Kota bersama tim pansel memberikan pertanyaan langsung kepada para calon kepala OPD.

Dari para peserta itu, masih ada dua kepala OPD dari luar Kota Malang yang masuk tiga besar, merkea adalah Andik Sujarwo Kepala Dinas Perhubungan Bojonegoro melamar posisi Kepala Dinas Perhubungan Kota Malang dan Gatot Siswoyo Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Pemukiman Kabupaten Situbondo, yang berebut posisi Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana (BPBD).

Kepala Bagian Humas Pemkot Malang, Dony Sandito, menyampaikan STPJTP, dilakukan secara terbuka semua peserta yang masuk tiga besar, berkesempatan sama. Ia menyampaikan bahwa seluruh peserta diberikan pertanyaan sama oleh Wali Kota Malang.

“Semua mendapat kesempatan yang sama,”tukas Dony Sandito.

Pertanyaan yang diberikan seputar menjerial, terkait dengan bidang yang dilamar oleh masing-masing calon kepala OPD.

Sebelummya Wali Kota Malang Sutiaji, menyampaikan bahwa pemimpin itu harus kreatif, ini menjadi penting untuk pengembangan ketika nanti diantara peserta ini terpilih menduduki posisi di salah satu OPD.

Seluruh peserta STPJTP adalah orang-orang terbaik, karena telah bersedia untuk mengikuti proses seleksi. Setidaknya kata dia, telah memilki niatan baik untuk turut serta membangun Kota Malang.

Pihaknya juga menegaskan tidak akan melihat latar belakang peserta. Apapun masa lalunya tidak akan dijadikan penghalang untuk menjadi kepala OPD. Senioritas juga tidak menjadi jaminan akan lolos pada seleksi ini, tetapi kemampuan dalam menjalankan visi dan misi pembangunan Kota Malang, akan menjadi penentunya..

Sementara itu, Ketua Pansel , Noor Shodiq Askandar, menyampaikan saat ini, penentuan siapa yang akan terpilih menjadi kepala OPD, adalah hasil dari seleski tahap akhir.”Yang pasti dipilih yang terbaik,,”tukasnya.

Tiga nama yang mengikuti proses seleksi lanjutan adalah untuk Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag) Baihaqi, Bambang Nugroho, dan Eko Sri Yuliadi , Pelamar Kepala Dinas Tenagakerja, Penanamam Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu. Arif Tri Sastyawan, Muhammad Anis Jaunar, dan Mahmudah.

Calon Kepala Dinas Perpustakaan Umum dan Arsip Daerah, Dcky Haryanto, Ahmad Mabrur, dan Yayuk Hermiati, Tiga Calon Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Eny Handayani, Dandung Julhartanto, dan Slamet HusnanHariadi, Calon Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman. (DPUPRPKP) Bambang Nugroho, Dandung Djulharyanto, dan R. Wijaya Saleh Putra. Calon Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), I Ketut Widi Eika Wiyawan, Norahman Widjaya, dan Yayuk Hermiyati, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (DispendukCapil), Dahlia Lusi Ratnasari, Moh. Sulton, dan Prayitno.

Calon kepala Disporapar Baihaqi, Dony Sandito dan Fahmi Fauzan, dan tiga Calon kepala Dinas Perhubungan, Andik Sujarwo, Eko Sri Yuliadi dan R. Wijaya Saleh Putra. Dan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Gatot Siswoyo , Dony Sandito dan Prayitno setelah mengikuti tes wawancara 10 nama akan diumumkan untuk mengisi jabatan di 10 OPD pada akhir Agustus atau awal September. [mut.gat]

Tags: