Apel Pagi Samakan Visi Misi Tuntaskan TMMD Ke-111 di Gresik

Apel pagi mewarnai gelaran TMMD 111 Kodim 0817/Gresik, Jumat (18/6).

Surabaya, Bhirawa
Sebelum memulai pekerjaan pembangunan fisik dan no fisik TMMD 111. Anggotas Satgas TMMD Kodim 0817/Gresik selalu memulainya dengan apel pagi dan berdoa demi kelancaran pembangunan TMMD di Desa Siwalan, Kabupaten Gresik, Jumat (18/6).

Tak jarang warga yang turut membantu dalam TMMD ikut dalam apel pagi. Hal itu dilakukan guna memupuk rasa kekeluargaan dan sebagai wujud dari kemanunggalan TNI dengan rakyat. Sehingga TNI dicintai oleh rakyat.

“Berdoa sebelum bekerja merupakan suatu keharusan selaku umat beragama. Sehingga hasil yang dicapai dapat sesuai dengan keinginan dan sesuai target,” Danramil 0817/14 Panceng, Kapten Inf Bambang.

Dengan apel pagi ini, Bambang mengaku, kesamaan visi dan misi dalam penuntasan TMMD 111 dapat selaras dan seimbang. Sehingga tujuan dari anggota Satgas dapat lebih fokus dalam percepatan program TMMD 111 di Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik.

Apel ini, masih Kata Bambang, sekaligus sebagai pengarahan pembagian tugas maupun pekerjaan untuk anggota Satgas. Dengan harapan apa yang sudah menjadi tugasnya dalat segera diselesaikan dengan baik. Selain itu juga anggota Satgas bisa lebih bertanggung jawab dalam tugasnya masing-masing.

“Intinya adalah persaan visi dan misi. Tujuannya untuk memberikan hasil yang terbaik dalam TMMD 111 ini,” pungkasnya. (bed)

Tags: