BPBD Jatim Lantik Pejabat Fungsional Penata Penanggulangan Bencana

Kalaksa BPBD Jatim, Gatot Soebroto memberikan SK Pejabat Fungsional Penata Penanggulangan Bencana kepada Bapak Sriyono, Selasa (17/1).

BPBD Jatim, Bhirawa.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jatim melantik dua pejabat fungsional penata penanggulangan bencana. Pengambilan sumpah dan pelantikan dilakukan di Ruang Siaga Kantor BPBD Jatim, Selasa (17/1).
Mengenakan pakaian khas Jawa Timur, pelantikan dipimpin langsung oleh Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Jatim, Gatot Soebroto. Adapun pejabat yang dilantik, yakni Sriyono yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Jatim. Kemudian Tiffany Rita Welke Bawole yang sebelumnya menjabat sebagai Analis Mitigasi Bencana BPBD Jatim.

Prosesi pelantikan diawali dengan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan SK Pelantikan dan pengambilan pumpah jabatan. Setelah penandatanganan saksi oleh Sekretaris BPBD Jatim dan Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Jatim, giat pelantikan dilanjut dengan penandatanganan pejabat yang dilantik bersama Kalaksa BPBD Jatim.

“Pelantikan ini merupakjan tindaklanjut atas Keputusan Gubernur Jatim tentang Pengangkatan Dalam Jabatan Kelompok Fungsional Penata Penanggulangan Bencana,” kata Kalaksa BPBD Jatim, Gatot Soebroto.

Gatot menjelaskan, pelatinkan pejabat fungsional ini dilakukan kepada Bapak Sriyono dan Ibu Tiffany. Untuk Bapak Sriyono, sambung Gatot, saat ini jabatan fungsionalnya sebagai Penata Penanggulangan Bencana Ahli Madya. Sedangkan Ibu Tiffany jabatan fungsionalnya sebagai Penata Penanggulangan Bencana Ahli Muda.

Masih kata Gatot, untuk jabatan Kabid Kedaruratan dan Logistik (KL) BPBD Jatim, saat ini diisi oleh Plt. Dimana Plt Kabid KL BPBD Jatim ini adalah Bapak Satriyo Nurseno, yang juga sebagai Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi (RR) BPBD Jatim.

“Kami yakin amanah dan tugas baru ini bisa diemban dengan baik. Beliau-beliau ini sudah berpengalaman diurusan kebencanaan,” pungkasnya.

Diketahui, pelantikan Pejabat Fungsional Penata Penanggulangan Bencana ini dihadiri oleh segenap pejabat eselon III, pejabat eselon IV dan jajaran pejabat fungsional di lingkungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jatim. [bed.bb]

Tags: