Bupati Bondowoso Lantik Sekretaris Daerah Bambang Soekwanto

Bupati Bondowoso Drs KH Salwa Arifin saat melantik Bambang Soekwanto menjadi Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso di Pendopo Bupati setempat. [Ihsan Kholil/Bhirawa]

Bondowoso, Bhirawa
Bupati Bondowoso, Drs KH Salwa Arifin melantik Drs. Bambang Soekwanto, M.M sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso. Upacara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat pimpinan tinggi pratama itu dilaksanakan di Pendopo Bupati setempat, Kamis (24/3).

Bupati Bondowoso Drs KH Salwa Arifin memaparkan, bahwa posisi Sekda adalah posisi yang strategis, karena Sekretaris Daerah juga disebut sebagai tangan kanan bupati, utamanya untuk menggerakkan birokrasi dan menjalankan visi-misi kepala daerah.

“Meskipun secara fungsional tetap bertanggung jawab langsung kepada bupati dan wakil bupati,” terang Pengasuh Ponpes Manbaul Ulum Tangsil Wetan itu.

Bupati Salwa Arifin menegaskan kepada Bambang Soekwanto, bahwa ditetapkannya dirinya sebagai Sekda Bondowoso adalah merupakan wujud kepercayaan dan pengakuan terhadap kredibilitasnya.

“Namun perlu saudara ingat bahwa kepercayaan dan pengakuan ini merupakan kehormatan yang mengandung kewajiban, tugas dan tanggung jawab yang harus ditunaikan, dipikul dan dilaksanakan,” tegasnya.

Dengan jabatan barunya itu, Bambang juga dituntut untuk membuktikan bahwa dirinya layak dan mampu membaca dinamika yang sedang berkembang dalam masyarakat. Dan mampu membaca situasi, menentukan langkah taktis dan strategis.

“Langkah-langkah taktis dan strategis dalam menata, membina dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” pesannya. Tak cukup itu, juga harus terus melakukan konsolidasi internal, baik terhadap tugas-tugas staf dan pembantuan, maupun tugas lainnya. “Atau teknis operasional yang efisiennya adalah menjamin efisiensi dan efektivitas pelaksanaan tugas pemerintahan,” urainya.

Selain itu kata Bupati Salwa meminta untuk memelihara dan meningkatkan kualitas hasil-hasil pembangunan, menuntaskan sisa-sisa pekerjaan yang belum terselesaikan. Serta menjadi pejabat yang proaktif dalam melayani kepala daerah, mengkoordinasikan perangkat daerah dan mengabdi kepada masyarakat.

“Serta dapat menciptakan suasana kerja yang kondusif, efektif, efisien dan produktif, agar setiap permasalahan yang dihadapi mendapat jalan keluar. Sehingga mampu meningkatkan citra pemerintah daerah di mata publik” tegasnya.

Bupati Salwa pun berpesan, dalam menjabat sebagai sekda juga harus bisa menjadi motivator yang baik bagi rekan kerja maupun bawahan dilingkungan kerja maupun ditengah masyarakat.

“Selamat berjuang untuk mewujudkan Bondowoso yang Mandiri Ekonomi, Lestari, Sejahtera, Adil dan Terdepan dalam Bingkai Iman dan Taqwa (Melesat). Segera lakukan penyesuaian untuk melaksanakan tugas sebagai seorang sekretaris daerah,” tandasnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso, Drs. Bambang Soekwanto, M.M mengatakan, dalam bekerja pihaknya akan selalu menunggu petunjuk dari Bupati, seperti LKPJ dan apa yang telah dipaparkan kepala Bapedda di Musrenbang itu untuk penyusunan KUA-PPAS di 2023.

“Tidak ada target dalam 100 hari kerja,” ungkap Mantan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kabupaten Lumajang itu.

Untuk saat ini, ada PR (Pekerjaan Rumah) yang harus segera di selesaikan seperti gaji perangkat desa dan honor pegawai K2 belum juga cair. “Nanti saya akan memanggil perangkat terkait, apa yang menjadi kendala. Insyaallah segera mungkin dalam waktu sesingkat-singkatnya,” terangnya. [san.dre]

Tags: