Gelar Festival Ramadan ‘Asyik Bersama Gusmen”, Kemenag Raih Penghargaan MURI

Plt Kasubag TU Kemenag Kabupaten Situbondo, H Adi Ariyanto saat menyerahkan paket sembako pada perwakilan anak yatim, Jum’at (22/3). (sawawi/bhirawa)

Salurkan 1.511 Paket Sembako, Didukung UPZ, Baznas, LAZ dan BSI//

Situbondo, Bhirawa
Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Situbondo menggelar kegiatan festival ramadan ‘Asyik Bersama Gusmen” dengan membagikan 1.511 paket sembako kepada anak yatim dan kaum dhuafa yang tersebar di Kota Santri Pancasila Situbondo. Hadir diantaranya PLT Kasubag TU, para Kasi dan Penyelenggara Syariah, H. Maulana Ahmad Ridho bersama Kepala KUA se-kabupaten Situbondo.

Menurut H Maulana Ahmad Ridho, kegiatan festival ramadhan tahun ini digelar secara serentak se-Indonesia yang dipandu dari Kantor Kemenag RI Jakarta. Tema kegiatan ini adalah Asyik Bersama Gusmen, Kolaborasi sejuta cinta bersama 1.511 anak yatim dan duafa dan digelar secara hibrid atau tatap muka bersama penerima. “Yang membanggakan dari kegiatan religius di bulan suci ramadhan ini berhasil dicatatkan dan meraih penghargaan dari MURI karena berhasil menyerahkan 1 juta paket sembako secara serentak di Indonesia,’ tutur mantan Kasi Penma Kantor Kemenag Kabupaten Situbondo itu.

H Ridho berharap kegiatan festival ramadhan 1445 H di Kantor Kemenag Kabupaten Situbondo dapat memberikan manfaat bagi anak yatim dan kaum dhuafa yang ada di Kabupaten Situbondo. Kegiatan ini diadakan, kata H Ridho, bertujuan untuk meningkatkan penguatan kelembagaan dan ekosistem zakat serta untuk meningkatkan kolaborasi dan sinergi antara Kemenag, BAZNAS dan lembaga Amil Zakat. “Selanjutnya bertujuan untuk meningkatkan dampak Amil Zakat bagi kesejahteraan dan pengentasan kemiskinan,” ungkap mantan Kasi Haji itu.

H Ridho kembali menuturkan, untuk sasaran dari kegiatan tersebut diantaranya para anak yatim dan kaum dhuafa sebagai Mustahik di Kabupaten Situbondo sebanyak 1.511 orang. Dari jumlah paket bantuan ini, beber H Ridho, berasal dari Kementerian Agama sebanyak 511 paket; BAZNAS sebanyak 500 paket serta Forum LAZ Situbondo sebanyak 500 paket. “Jadi total semuanya sebanyak 1.512 paket,’ tegas H Ridho seraya mengakui kegiatan ini dilakukan secara langsung di Kanwil Kemenag dan Kabupaten/Kota Kemenag se-Indonesia.

Disisi lain PLT Kasubag TU Kemenag Kabupaten Situbondo H Adi Ariyanto menimpali, capaian penghargaan dari MURI mengandung maksud kegiatan tersebut baru pertama kali dilakukan dengan peserta terbanyak di Indonesia. Adi mengakui kegiatan tersebut baru terselenggara tahun ini dan sebelumnya belum pernah diadakan. “Ini diadakan secara bersama sama di seluruh Indonesia dan merupakan hasil kerja bareng atau kolaborasi dengan berbagai lembaga,” pungkas mantan Kepala MAN 2 Situbondo itu. (awi.hel)

Tags: