Pj Bupati Pasuruan Lantik Ratusan Pejabat Fungsional

Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto saat melantik ratusan pejabat fungsional Pemkab Pasuruan di GOR Sasana Krida Anoraga, Komplek Perkantoran Pemkab Pasuruan, Kamis (29/2). [bhirawa/hilmi husain]

Pemkab Pasuruan, Bhirawa.
Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto melantik ratusan pejabat fungsional Pemkab Pasuruan di GOR Sasana Krida Anoraga, Komplek Perkantoran Pemkab Pasuruan, Kamis (29/2).

Andriyanto berharap kepada pejabat yang baru dilantik supaya berorientasi kinerja yang dinamis, lincah dan produktif di era disrupsi yang identik dengan revolusi digital.

Sekaligus, berkinerja secara profesional. Sehingga, bisa memberikan dampak langsung terhadap kinerja di setiap perangkat daerah.

“Pesan saya, tunjukkan kinerja terbaik, dedikasi serta loyalitas dalam bekerja untuk memberikan pelayanan publik yang bermutu. Teruslah belajar, memperbaiki diri dan mengembangkan potensi sebagai jabatan fungsional,” ujar Andriyanto saat sambutan pelantikan.

Menurutnya, penguasaan literasi digital di era double artificial intelligence saat ini merupakan sebuah keniscayaan.

Itu untuk pengembangan keahlian membaca dan menulis, khususnya bagi tenaga pendidik sebagai modal utama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Pasuruan.

“Tingkatkan profesionalisme, prestasi kerja dan berkontribusilah secara maksimal pada unit kerja masing-masing, sesuai target kinerja. Sehingga pelayanan kepada masyarakat lebih optimal,” kata Andriyanto.

Rincian ratusan pejabat fungsional di lingkungan Pemkab Pasuruan yang dilantik sebanyak 835 pejabat. Rinciannya adalah 726 tenaga pendidik, 36 tenaga kesehatan, 7 auditor inspektorat, 6 tenaga kesehatan, 1 pengelola pengadaan atau jasa. Termasuk juga diantaranya ada 49 kenaikan jenjang jabatan guru. [Hil.gat]

Tags: