Satuan Polisi Pamong Praja Pemkab Gresik Bagikan takjil

Komandan Satpol PP, Agustin Halomoan Sinaga, membagikan takjil pada pengemudi becak di pasar Baru Jalan Gubernur Suryo Gresik, Kamis (4/4/2024).

Gresik,Bhirawa.
Ramadan kali ini menjadi berkah tersendiri bagi para tukang becak, pemulung dan pedagang asongan di pasar Baru Gresik, Jalan Gubernur Suryo.  Betapa tidak, pada bulan penuh berkah ini Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab Gresik bagi-bagi  takjil gratis. Kegiatan ini dipimpin langsung Komandan Satpol PP, Agustin Halomoan Sinaga, Kamis (4/4/2024).

Paling tidak, sebanyak 250 paket takjil dengan penuh ketulusan dibagikan kepada tukang becak, pemulung dan pedagang asongan yang berada di sekitar depan Pasar Gresik.

Menurut Sinaga, biasa  dipanggil, kegiatan berbagi takjil ini rutin lakukan setiap bulan ramadan. Sebab, menurutnya ramadan merupan bulan penuh berkah dan ampunan.

“Bulan ramadan adalah saat yang tepat untuk berbagi terhadap sesama. Terlebih kepada para pemulung, tukang becak dan pedagang asongan. Semoga apa yang kami lakukan ini bermanfaat bagi saudara  kita untuk berbuka puasa,”tuturnya. (eri.hel).

Tags: