2022, Damkar Catat 122 kasus Kebakaran di Kabupaten Bojonegoro

Bojonegoro, Bhirawa.
Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bojonegoro mencatat selama tahun 2022 ada 122 kejadian kebakaran di Kabupaten Bojonegoro. Kebakaran tersebut terjadi di sejumlah kecamatan di Bojonegoro.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bojonegoro, Ahmad Gunawan mengatakan jumlah kebakaran di Kabupaten Bojonegoro selama tahun 2022 menurun dibandingkan tahun lalu.

” Pada tahun 2021 lalu, kasus kebakaran berjumlah 150, sedangkan ditahun 2022 ada 122 kasus kebakaran, ” katanya, kemarin (25/12).

Kebakaran kerap terjadi di Bojonegoro, apalagi saat musim kemarau tiba.

“Salah satunya terjadi di Kecamatan Baureno, kandang ayam terbakar hingga korban mengalami kerugian mencapai Rp 2 miliar,” ujarnya.

Dia mengatakan, banyak penyebab terjadinya kebakaran terutama di permukiman warga. Juga kebakaran lahan hutan pernah terjadi di Bojonegoro bagian selatan.

” Paling sering kejadian kebakaran karena korsleting listrik. Juga, disebabkan kebocoran gas elpiji hingga lupa mematikan kompor,” jelasnya.

Lanjut Gunawan, pihaknya menghimbau kepada masyarakat harus selalu waspada dan berhati-hati saat meninggalkan rumah.

Dia mengatakan, kerugian paling banyak dialami pemilik kandang ayam di Kecamatan Baureno, karena 21.800 ekor ayam dan 160 sak pakan ayam ludes terbakar. Sebab kandang beserta isinya sehingga kerugian capai Rp 2 miliar.

“Akibatnya banyaknya peristiwa kebakaran di tahun 2021 maupun 2022 masyarakat harus berhati-hati dan tetap waspada. Jika ada peristiwa kebakaran segera menghubungi petugas damkar,” pesanya.bas

Tags: