Paskibraka 2017 Kab.Madiun Harus Bisa Tampil Sempurna

Wabup Madiun, Drs. H. Iswanto, M.Si (pakai kopyah) tengah memberikan pengarahan kepada anggota Paskibraka Kab Madiun, Senin (17/7). [sudarno/bhirawa ]

Kab Madiun, Bhirawa
Mengingat anggota Paskibraka berasal dari beberapa sekolahan SMA/SMK/MA di Kab. Madiun, maka hal ini membuat sesama anggota belum akrab, untuk membentuk sebuah korp yang kuat hendaknya para anggota Paskibraka tidak melihat latar belakang pendidikannya.
Meskipun saat ini SMA/SMK sudah dikelola oleh Pemprov. Jawa Timur, tetapi Wabup. Madiun berharap agar mereka anggota Paskibraka tidak menjadikan hal ini sebagai alasan untuk tidak lagi loyal kepada Kab. Madiun, karena mereka lahir dan sekolah diwilayah Kab. Madiun.
Untuk diketahui, keberdaan Paskibraka pada Upacara Peringatan Detik-detik Prokalamasi Kemerdekaan RI dan juga Penurunan Bendera Murah Putih sangatlah penting. Untuk itu Wabup mengajak kepada para pelatih dan anggota Paskibraka Kabupaten Madiun untuk bertekat akan menampilkan yang terbaik.
Dikatakan pula, sejak Ibu Kota Pemerintahan Kab. Madiun pindah ke Mejayan-Caruban, maka sejak itu pulalah Pemkab. Madiun menyelenggarakan Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi sendiri di Alun-alun Kabupaten Madiun.
“Ya, untuk dapat melaksanakan tugas dan tampil yang sempurna dalam upacara nanti,  anggota Paskibraka harus bersungguh-sungguh dan disiplin dalam  berlatih. Kalau pada tahun sebelumnya sudah baik. Diharapkan untuk tahun ini dapat tampil lebih baik lagi dari yang kemarin, jangan sampai ada gerakan-gerakan yang salah,” kata Wabup Madiun, Drs. H. Iswanto, M.Si saat pengarahan kepada 75 orang anggota Paskibraka Kabupaten Madiun Tahun 2017 bertempat di ruang rapat Retno Djumilah Kab. Madiun, Senin (17/7).
Menurut Wabup Madiun, Iswanto, dalam hal ini, yang tidak kalah pentingnya adalah, saat nanti tampil pada Upacara Detik-Detik Proklamasi nanti Paskibraka akan menjadi pusat perhatian. Semua yang hadir mulai dari Pejabat sampau masyarakat yang menyaksikan akan mengarahkan pandangannya pada Paskibraka saat bertugas, hal itu jangan lantas membuat kalian demam panggung ataupun grogi, tetapi jadikan hal itu sebagai motivasi kalian untuk bisa tampil prima. Sebagai indikator utama keberhasilan dalam upacara maka perlu ada persiapan yang sebaik-baiknya.
“Kalian telah lolos seleksi dan terpilih menjadi anggota Paskibraka Kab. Madiun hendaknya dapat total lahir batin dalam menjalankan tugas. Jaga kondisi fisik dan atur pola makan serta istirahat yang cukup agar tetap sehat  dan bisa tampil prima,”.kata Wabup H. Iswanto mmenyarankan.
Diharapkan, manfaatkan kesempatan menjadi anggota Paskibraka ini dengan sebaik mungkin karena pada akhirnya nati kalian sendiri yang akan menikmati manfaatnya saat melanjutkan sekolah yang lebih tinggi lagi. Piling tidak anggota Paskibraka akan mempunyai jiwa yang disiplin, setia kawan (jiwa korsa), dan bisa bekerjasama dengan yang lain. [dar]

Tags: