Pucuk Pimpinan Berganti, Dede Sutrisna Pimpin Kejari Kota Madiun

Kepala Kejati Jatim, Dr. Mia Amiati menyematkan tanda jabatan sebagai Kajari Kota Madiun kepada Dede Sutrisna pada prosesi pelantikan Kajari Kota Madiun di Kantor Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Selasa (7/11).

Kota Madiun, Bhirawa.
Pucuk pimpinan Kejaksaan Negeri Kota Madiun berganti. Jabatan kepala Kejari yang selama ini diemban oleh Bambang Panca Wahyudi Hariadi itu kini digantikan oleh Dede Sutrisna yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Intelijen pada Kejaksaan Tinggi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sedangkan, Bambang Panca Wahyudi akan mengemban tugas baru sebagai Asisten Intelijen pada Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan.

Prosesi pelantikan berlangsung di Kantor Kejaksaan Tinggi Jawa Timur yang dipimpin langsung oleh Kepala Kejati Jatim, Dr. Mia Amiati, Selasa (7/11).

“Prosesi rotasi, mutasi, dan promosi merupakan hal biasa di setiap organisasi dalam rangka evaluasi, peningkatan kinerja, serta regenerasi sumber daya manusia. Tongkat estafet kepemimpinan akan selalu berjalan dan berputar seiring dengan kebutuhan organisasi Kejaksaan,” ujar Mia sebagaimana dilansir dari siaran pers Kejaksaan Negeri Kota Madiun.

Lebih lanjut, Mia menjelaskan bahwa setiap kebijakan pengangkatan, penempatan, dan alih tugas jabatan telah melalui proses kajian yang mendalam, pertimbangan yang matang, dan penilaian yang obyektif dalam memilih insan terbaik Adhyaksa untuk mengisi jabatan yang telah ditentukan.

Mia pun berharap terhadap pejabat kejaksaan yang dilantik agar menjaga amanah dan kepercayaan yang telah diberikan pimpinan.

“Buktikan bahwa pimpinan tidak salah menempatkan para pejabat dalam posisi yang diembannya.Tunjukkanlah kerja dan karya nyata saudara kepada institusi dan masyarakat, serta curahkanlah segala keahlian, kemampuan manajerial dan pengetahuan yang saudara miliki dengan diimbangi nilai, akhlak, moral dan disiplin yang tinggi, sehingga keberadaan saudara dapat menjadi contoh dan panutan yang patut dibanggakan,” paparnya.

Mia pun menambahkan bahwa dirinya yakin dengan kapabilitas dan kecakapan yang dimiliki pejabat kejaksaan, akan memberikan dedikasi dan prestasi yang terbaik dalam menghadirkan kejaksaan yang semakin cerdas, berintegritas, profesional, modern dan berhati nurani, serta berjiwa melayani di tengah masyarakat.[dar.gat]

Tags: