Seluruh Puskesmas Mojokerto Dijadikan Rawat Inap

15-MKP di Pacet-kar-1Kab Mojokerto, Bhirawa
Bupati Mojokerto memastikan seluruh Puskesmas se Kab Mojokerto dilengkapi dengan fasilitas rawat inap. Kebijakan ini untuk peningkatan program pembangunan Kesehatan. Seluruh Puskesmas juga akan dinaikkan menjadi RS Rawat Inap Setara RS Tipe B. Tidak hanya perbaikan gedungnya saja tapi Juga akan dilengkapi peralatan medis yang canggih dan ditunjang tenaga dokter yang professional.
”Dengan adanya peningkatan Puskesmas menjadi RSt rawat inap di tiap kecamatan maka diharapkan  pelayanan kesehatan bagi masyarakat pedesaan lebih lebih baik,” terang Bupati MKP ketika halalbihalal di UPT Dinas Pendidikan Kec Pacet, Rabu (13/8) kemarin..
Dalam halalbihalal itu, Bupati juga memamerkan tiga tahun progam pembangunan Pemkab Mojokerto yang difokuskan pada pembangunan Infrastruktur terutama perbaikan jalan. ”Untuk dua tahun kedepan ini kita akan fokuskan untuk pembangunan Pendidikan dan Kesehatan,” tambah Bupati MKP.
Dalam acara halalbihalal itu juga dihadiri Muspika Kec Pacet, semua guru mulai dari RA/TK , SD, SMP/MTs, SMA dan SMK. Sementara untuk Dinas Pendidikan Bupati MKP berharap, agar memperhatikan dunia pendidikan terutama kesejahteraan guru sehingga pendidikan di Kab Mojokerto lebih maju dan lebih baik.  ”Semoga semua program yang direncanakan dan telah dilaksanakan Pemkab Mojokerto berhasil dan mendapat Ridho dari Alloh dan hasilnya dapat dirasakan masyarakat terutama untuk peningkatan perekonomian dan kesejahteraan,” urai MKP. [kar]

Keterangan Foto : Bupati MKP bersama warga di UPT Kec Pacet, Rabu (13/8) kemarin. [kariyadi/bhirawa]

Tags: