Wali Kota Blitar Sampaikan Rancangan KUA-PPAS Tahun 2022

Wali Kota Blitar saat menyampaikan Nota Pengantar Rancangan KUA-PPAS Tahun Anggaran 2022 pada Rapat Paripurna DPRD Kota Blitar yang dipimpin langsung Ketua DPRD Kota Blitar, dr. Syahrul Alim, Jum’at (16/7).

Wujudkan Program Rp50 Juta Per RT
Kota Blitar, Bhirawa.
Wali Kota Blitar, Santoso menyampaikan Nota Pengantar Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran 2022 pada Rapat Paripurna DPRD Kota Blitar yang juga bersamaan dengan Penetapan Persetujuan Bersama Atas Raperda Tentang RPJMD Kota Blitar tahun 2021 – 2026, Jumat (16/7).

Wali Kota Blitar, Santoso usai mengikuti Paripurna mengatakan pada pembahasan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Blitar tahun 2021-2026 telah mendapatkan persetujuan dari DPRD Kota Blitar sehingga Raperda RPJMD Kota Blitar akan dikirim ke Provinsi Jawa Timur untuk dievaluasi. “Dengan ditetapkannya RPJMD Kota Blitar tahun 2021-2026, kami berharap Visi Misi dalam RPJMD dapat segera diimplementasikan sampai di tingkat sub kegiatan di Kota Blitar,” kata Wali Kota Blitar, Santoso.

Lanjut Wali Kota santoso, dengan mempertimbangkan kondisi di tengah Pandemi Covid-19 semua program kerja yang akan dilaksanakannya juga akan disesuai dengan Visi dan Misinya lima tahun mendatang untuk kepentingan masyarakat Kota Blitar. “Kita harus tetap optimis menatap ke depan dimasa Pandemi ini, tetapi sekaligus juga harus realistis dengan kondisi saat ini agar semua program tetap mengutamakan kepentingan masyarakat Kota Blitar,” ujarnya.

Selain itu dikatakan Wali Kota Santoso, beberapa Program-Program Blitar Keren yang telah diwujudkan dalam dokumen RPJMD diantaranya program pemberdayaan masyarakat Rp. 50 juta per RT, Internet Gratis, Program Jumat Berkah, Ransum Peduli Lansia, Program Satu Kelurahan Dua Wirausaha Baru, dan Program Pemuda Keren.

“Kita juga konsisten untuk berupaya membangun Kota Blitar sebagai Kota Sehat, Kota Layak Anak, Kota Peduli Gender, Kota Cerdas, Kota Peduli Sanitasi, dan kita juga sepakat untuk terus menempatkan penanganan Pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi sebagai prioritas,” jelasnya.

Tambah Wali Kota Santoso, pada rancangan KUA dan PPAS Kota Blitar tahun anggaran 2022 yang juga merupakan periode awal pelaksanaan RPJMD Kota Blitar 2021-2026 diharapkan dapat memperkuat pondasi bagi pelaksanaan pembangunan daerah lima tahun mendatang untuk memulai pencapaian Visi dan Misi Kota Blitar ‘Kota Blitar Keren, Unggul, Makmur dan Bermartabat’ dengan enam prioritas pembangunan.

Keenam prioritas tersebut adalah, pertama, Penanggulangan kemiskinan dan pengangguran melalui peningkatan kualitas sumber daya manusia. Kedua, Pemulihan ekonomi melalui perdagangan dan jasa, pariwisata, serta ekonomi kreatif berbasis digital.

Ketiga, peningkatan kualitas pelayanan dasar pendidikan dan kesehatan. Keempat, penyelenggaraan tata pemerintahan yang baik, bersih, berorientasi masyarakat, dan berbasis teknologi informasi. Kelima, peningkatan infrastruktur dan lingkungan hidup untuk mendukung pengembangan ekonomi, pelayanan dasar, dan ketahanan bencana. “Dan keenam peningkatan nilai-nilai religius, nasionalis, setara gender, berbudaya, kondusif, dan demokratis,” imbuhnya.[htn.adv]

Tags: