Gubernur dan Komisi II DPR RI Dorong Efisiensi Anggaran Pilkada 2018

UU Pemilu Ditargetkan Selesai
Sementara itu Pansus RUU Penyelenggaraan Pemilu menargetkan dapat membawa draf RUU tentang penyelenggaraan pemilu pada rapat paripurna  DPR 18 Mei 2017 mendatang. Saat ini pansus di DPR RI tengah masuk dalam tahap finalisasi sebelum dibawa ke rapat paripurna.
Berdasar penjelasan Ketua Pansus RUU Penyelenggaraan Pemilu Lukman Edy ada beberapa penyebab molornya pengesahan UU tersebut. Sebelumnya, UU tersebut memang dijadwalkan akan selesai akhir April lalu.
Pertama, menurut Lukman pihaknya ingin memastkkan produk hukum yang nantinya disahkan merupakan bentuk penyempurnaan dari penyelenggaraan pemilu sebelumnya. Sehingga, pihaknya lebih berhati-hati dalam melakukan penyusunan.
“Sebenarnya tidak ada hal substansial yang menjadi hambatan kami. Namun, bagi kami ini beban kerja yang luar biasa. Kemudian, ada komitmen dari pansus untuk memperbaiki UU sebelumnya,” ujar Lukman pada acara Diskusi Terbatas Tentang Rancangan UU Pemilu di Mata Pers Jatim di Aula Pesatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jatim di Surabaya, Selasa (2/5).
Selain itu, Lukman menjelaskan bahwa batas waktu yang diberikan oleh pemerintah juga cukup longgar. Sebab, masa kampanye yang tadinya berlangsung selama 12 bulan diubah menjadi enam bulan. Sehingga, tahapan pilkada pun kemungkinan juga akan dimulai dengan lebih singkat.
“Kalau sebelumnya, tahapan pemilu memang dimulai pada 1 Juni. Namun, kami bersama pemerintah telah sepakat untuk mengubah masa kampanye yang tadinya berlangsung selama 12 bulan berubah menjadi enam bulan saja. Sehingga, tahapannya baru akan dimulai pada Oktober mendatang,” jelas poltikus PKB tersebut.
Sehingga waktu yang lebih panjang tersebut akan digunakan untuk mengevaluasi pasal demi pasal sebelum dibawa ke paripurna.
Satu di antara anggota pansus tersebut, Fandi Utomo menyebut hingga saat ini proses tahapan di panja telah selesai. Berikutnya, mereka tengah membahas terkait beberapa isu yang kemungkinan akan masuk dalam tahapan voting pada paripurna mendatang,
“Dalam sepuluh hari ini kami akan melaksakan tugas secara maraton. Bahkan, kami melaksanakan beberapa pertemuan di tengah reses. Harapannya, kami bisa menyelesaikan tugas ini sesuai dengan target yang telah kami tentukan,” pungkasnya. [iib,cty]

Tags: