Istri Bupati Sidoarjo Keliling Beri Semangat Warga Isoman

Istri Bupati Sidoarjo Ny. Sa’adah sedang memberikan motivasi semangat kepada warga Isoman. [achmad suprayogi/bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Keberadaan warga yang terpapar virus Covid 19, dan melakukan Isoman di rumah masing-masing hingga kini diprediksi masih banyak. Agar mereka terus bersemangat, berjuang memulihkan tenaganya seperti semula.

Istri Bupati Sidoarjo Ny. Sa’adah Ahmad Muhdlor Ali keliling memotivasi, memberikan semangat kepada warga yang melakukan Isoman, usai membuka acara pelaksanaan program percepatan Vaksinasi di wilayah RW 6 Perumahan Sekardangan Indah Sidoarjo, pada (22/7) kemarin.

Selaku Ketua TP PKK Kabupaten Sidoarjo, Ny Sa’adah juga berharap kepada warga yang Isoman agar tetap mematuhi himbauan pemerintah, yakni 5 M. Disamping juga harus menjaga lingkungannya, termasuk yang lebih penting adalah keluarganya sendiri. Tentunya harus mengurangi mobilitas.

“Jadi kita harus bersabar dahulu terhadap aturan-aturan pemerintah pusat yang sedang digalakkan oleh pemerintah daerah, diantara PPKM Darurat, dan yang lainnya,” harapnya.

Tingkat partisipasi warga yang sudah melakukan vaksin, di Sidoarjo sudah masuk ranking baik di Jawa Timur, yakni peringkat ketiga. Oleh sebab itu, seluruh Kader-Kader PKK mulai, Kabupaten, Kecamatan hingga kedesa harus terus bergerak mendorong warga agar tidak kendor. “Baik itu dalam program vaksin maupun dalam menjalankan 5 M, harus tetap aktif bergerak,” katanya.

Sa’adah menjelaskan kalau TP PKK Kabupaten Sidoarjo juga terus membantu pemerintah dalam pendataan warga yang belum tervaksin. Kami juga fokus terutama kepada para Lansia, agar bisa melakukan vaksin melalui desa atau kecamatannya. “Jadi tidak perlu ikut vaksinasi masal yang ada di tengah kota,” jelas Sa’adah.

Sementara itu Kepala Kelurahan Sekardangan Amat Adi Subkan menjelaskan kalau kegiatan tersebut adalah membantu pemerintah melakukan percepatan pelaksanaan vaksinasi, ada sekitar 500 warga di wilayah RW 6 yang akan divaksin.

“Program ini terwujud juga atas kerjasama beberapa pihak, diantaranya Satgas Covid, Pukesmas, Kecamatan dan para kader-kader PKK,” jelasnya.

Adapun tenaga medis yang dilibat ada sekitar 11 orang, juga dari relawan 3 orang terdiri dari para medis 2 dan medisnya seorang. Kami dari Puskesmas sudah berupaya secara maksimal, target sehari 250 orang. Namun dengan peran serta masyarakat, tentunya akan bisa memberikan sasaran yang lebih banyak.

“Hari ini kita bisa melakukan sekitar 500 orang, dengan tenaga yang saat keliling ke desa-desa. Penduduk Sekardangan sekitar 44 ribu, dan yang sudah divaksin sekitar 35 persen. Itu sudah saya lakukan keliling tiap hari,” terang Kepala Puskesmas Sekardangan Sidoarjo dr Wilujeng Eka Ariwati.

Ia katakan, untuk warganya yang melakukan Isoman juga cukup banyak, namun sudah banyak juga yang lulus. Jadi terus bergeser, apalagi kondisi sekarang kasus covid 19 sedang melonjak. “Kami terus melakukan pemantauan melalui bidang-bidan yang ada di wilayah masing-masing,” jelas dr Eka. [ach]

Tags: