Jalin MoU Legal Hukum

Supri Hartono

Supri Hartono
SMKN 1 Panji sebagai salah satu sekolah kejuruan terfavorit yang ada di Kota Santri Situbondo, tak cukup hanya meraih segudang prestasi dan berbagai macam penghargaan. Sekolah yang kini dipimpin Supri Hartono itu juga melengkapi kebutuhan sekolah dengan memorandum of understanding (MoU) dengan jajaran bantuan lembaga hukum berupa legal hukum.
Ya, untuk memudahkan persoalan persoalan hukum, SMKN 1 Panji sudah menandatangani sebuah kerjasama dengan Lawyers Supriyono SH MHum.
Menurut Supri Hartono, kerjasama dengan Supriyono Lawyers ini memiliki banyak fungsi dan manfaat bagi kesinambungan SMKN 1 Panji kedepan. Misalnya saja, sebut mantan Kepala SMAN 1 Tenggarang Kabupaten Bondowoso itu, untuk menyiapkan kemungkinan adanya permasalahan hukum.
“Kami sudah mengadakan MoU dengan Supriyono Lawyers Situbondo, tentang legal hukum,” papar Supri Hartono, disela sela acara Upacara 17-an di halaman kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Bondowoso di Kabupaten Situbondo, Kamis (17/6).
Pria yang aktif tampil sebagai pembawa acara di televisi regional itu menambahkan, perjanjian kerjasama dengan Lawyers Supriyono memiliki manfaat dan fungsi penting yang lain.
Diantaranya, papar dia, untuk memudahkan manakala ada kemungkinan permasalahan hukum dengan SMKN 1 Panji Situbondo. Supri Hartono lalu mencontohkan, baru baru ini ada oknum tertentu yang mengancam mempolisikan dirinya karena alasan yang tidak jelas. “Lalu saya menyuruh menemui legal hukum SMKN 1 Panji, Supriyono SH MHUm,” jelas Supri Hartono. [awi]

Rate this article!
Jalin MoU Legal Hukum,5 / 5 ( 1votes )
Tags: