Keterbatasan Personel, Perbaikan Jalan Rusak Dilakukan Secara Berkala

Jalan Rusak di SidoarjoSidoarjo, Bhirawa.
Pemkab Sidoarjo akan melakukan perbaikan jalan rusak secara berkala mengingat keterbatasan personel yang bertugas untuk melakukan perbaikan jalan tersebut.
Kepala Dinas PU Bina Marga Kabupaten Sidoarjo Sigit Setyawan mengatakan, untuk melakukan perbaikan jalan ini akan dilakukan secara berkala dengan menggunakan skala prioritas.
“Kami tidak mungkin melakukan perbaikan jalan dengan cepat dan bersamaan karena keterbatasan personil kami yang bekerja di lapangan,” katanya, Selasa (1/3).
Ia mengatakan, saat pihaknya akan menggunakan skala prioritas titik mana saja yang berbahaya untuk dilakukan perbaikan jalan tersebut supaya tidak membahayakan pengguna jalan.
“Kami akan menggunakan skala prioritas titik yang dilakukan perbaikan, karena pada saat puncak musim hujan pada tiga pekan yang lalu membuat sejumlah jalan di Kabupaten Sidoarjo mengalami kerusakan,” katanya.
Ia mengatakan, perbaikan jalan rusak tersebut sebagian dilakukan dengan cara swakelola di samping perbaikan jalan rusak yang sudah masuk dalam program pemerintah. “Jalan rusak yang sudah masuk dalam program pemerintah akan dilakukan sesuai jadwal yang sudah ditentukan supaya tidak banyak menghabiskan anggaran. Tetapi kalau memang diperlukan percepatan akan kami lakukan segera,” katanya.
Ia mengatakan, seperti di Jalan Brebek, Waru Sodarjo perlu dilakukan perbaikan jalan secepatnya karena di wilayah tersebut merupakan jalan dengan traffic yang cukup tinggi. “Karena itu, kami akan berusaha semaksimal mungkin supaya jalan-jalan di Sidoarjo ini bisa mulus tanpa adanya kendala lubang jalan yang bisa membahayakan pengendara jalan,” katanya.
Untuk wilayah di kecamatan pinggiran dirinya menyatakan akan melakukan perbaikan sesuai dengan jadwal yang sudah ada. “Seperti di Kecamatan Sedati dan juga di Kecamatan Tarik memang akan dilakukan perbaikan secara berkala sesuai jadwal yang sudah ada,” katanya.
Saat ini sebagian besar jalan di Kabupaten Sidoarjo mengalami kerusakan akibat intensitas hujan yang cukup tinggi di kabupaten setempat. Bahkan, beberapa ruas jalan di Kabupaten Sidoarjo sempat terendam banjir selama sepekan akibat meluapnya sejumlah sungai di Kabupaten Sidoarjo. [ach]

Tags: