Keindahan Wisata Bahari Pasir Putih Situbondo di Mata Pengunjung

Sejumlah wisatawan lokal dan luar Situbondo menikmati indahnya wisata bahari Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo. [sawawi]

Dipilih jadi Lokasi Wisata Favorit, Setahun Didatangi 434.490 Wisatawan

Kabupaten Situbondo, Bhirawa
Sampai saat ini wisata bahari Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo, masih menjadi lokasi destinasi yang paling favorit dan menarik dikunjungi wisatawan lokal maupun luar Situbondo. Selain memiliki kawasan pasir putih yang indah, kawasan wisata laut yang berada di pinggir jalan raya pantura itu cocok untuk sarana selam atau diving.

Khusus wahana wisata bahari Pasir Putih terus mendapatkan perhatian dan atensi tersendiri dari masyarakat Situbondo dan luar daerah. Bahkan wisata kebanggaan masyarakat Kota Santri ini dipadati ribuan pengunjung selama memasuki masa liburan natal dan tahun baru atau masa nataru.

“Destinasi wisata bahari Pasir Putih ini paling banyak diminati pengunjung. Karena Pasir Putih Bungatan ini memiliki ombak yang bagus dan pasirnya yang berwarna putih membuat wisatawan betah berlama lama di Pasir Putih,” ujar Rudi, wisatawan asal Bondowoso.

Kata Rudi, ada lokasi wisata favorit lain yang diincar masyarakat diantaranya Kampung Karang Kinik (KK-26); Kampung Blekok dan beberapa lokasi wisata di kawasan timur Situbondo. Bahkan, kata Rudi, pengunjung yang datang berlibur tidak hanya berasal dari warga Situbondo saja, melainkan berasal dari berbagai Kabupaten di luar daerah.

“Banyak wisatawan asal Bondowoso, Lumajang, Jember dan Probolinggo yang kerasan berwisata di sini (Pasir Putih),” beber Rudi yang rutin berkunjung ke wahana bahari Pasir Putih bersama teman dan keluarganya itu.

Wisatawan lain bernama Andi menimpali, dirinya memilih berlibur di wahana wisata Pasir Putih karena memiliki panorama pantai yang mempesona dan pantainya masih tampak alami. Bagi Andi, wisata bahari Pasir Putih sudah cukup lama menjadi idola para wisatawan.

Untuk itu, Andi meminta kepada pengelola wisata Pasir Putih untuk menambah sarana wisatawan yang lebih menarik. “Misalnya menambah board foto selfi maupun wahana permainan untuk kalangan anak-anak dan remaja. Sehingga kedepan bisa bersaing dengan destinasi modern yang lain,” ucapnya.

Sementara Taman Nasional Baluran, juga paling banyak dikunjungi kunjungan favorit bagi wisatawan mancanegara (wisman). Namun kawasan wisata Pasir Putih, Kabupaten Situbondo masih menjadi lokasi destinasi menarik oleh wisatawan lokal. “Sementara Taman Nasional Baluran, paling banyak dikunjungi kunjungan favorit bagi wisatawan mancanegara. Sebaliknya wisata Pasir Putih, Kabupaten Situbondo, masih menjadi lokasi destinasi menarik oleh wisatawan lokal,” terang Andi yang dikenal hobi berkeliling ke pusat wisata Nusantara itu.

Disisi lain, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Kadisparpora) Kabupaten Situbondo, Hj Tutik Margiyanti, melalui Kepala Bidang Pariwisata, Dian Pramusinta mengatakan, sepanjang tahun 2023 ini, kunjungan wisman yang berkunjung ke Situbondo cukup membludak . Dian menjelaskan, sejak Januari hingga Oktober 2023, kunjungan wisata ke Kabupaten Situbondo tercatat sebanyak 434.490. “Dari jumlah tersebut, lokasi wisata favorit paling banyak dikunjungi objek wisata pantai Pasir Putih, Kecamatan Bungatan Kabupaten Situbondo,” ungkap Dian.

Tak hanya itu, sambung Dian, ada objek wisata Cottok Innovation Park (CIP) di Desa Curah Cottok, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo juga cukup ramai dikunjungi wisatawan lokal. “Khusus pengunjung luar Situbondo paling banyak berkunjung ke kawasan Taman Nasional Baluran dan objek wisata pasir putih,” ujar Dian.

Dia kembali menambahkan, jumlah kunjungan wisata ke Kabupaten Situbondo diperkirakan masih akan terus meningkat, karena masih banyak lokasi wisata yang dikelola pihak swasta belum melaporkan jumlah kunjungannya. Guna menjadikan kawasan wisata di Situbondo ini menjadi lebih menarik dan nyaman dikunjungi, ada beberapa lokasi yang tengah dilakukan renovasi. Dua di antaranya Kampung Kerapu dan Kampung Blekok.

“Ya di Kabupaten Situbondo saat ini memiliki 24 destinasi wisata. Sementara tiga destinasi paling banyak dikunjungi wisatawan sepanjang tahun ini yakni Pasir putih, Taman Nasional Baluran dan Cottok Innovation Park,” tuturnya.

Lebih jauh Dian memaparkan, wisata bahari pantai Pasir Putih Situbondo adalah salah satu destinasi wisata unggulan di Jawa Timur. Selain memiliki pasir putih, daya tarik lainnya pemandangannya yang indah juga mempesona, juga lautnya yang biru. “Keunggulan ini yang dimiliki wisata bahari Pasir Putih sehingga jumlah pengunjungnya sangat besar,” pungkasnya. [sawawi]

Tags: