Tangani Bencana, Perlu Adanya Totalitas

Ketua PMI Jatim, H Imam Utomo S saat memberikan sembako secara simbolis kepada warga kurang mampu dalam memperingati HUT PMI ke 74 Tahun.

Surabaya, Bhirawa
PMI yang bergerak di bidang kemanusiaan, berpegang pada prinsip dasar Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Internasional, sehingga harus hadir dalam setiap bencana.
Ketua PMI Jatim, H Imam Utomo S mengungkapkan peran PMI akan semakin maksimal apabila semua stakeholder dapat bergerak secara sinergi sesuai dengan kemampuan dan potensi masing-masing.
“Dalam kejadian bencana, perlu adanya totalitas. Totalitas dalam membantu sesama, karena totalitas menggambarkan jiwa dan raga para relawan PMI untuk membantu sesama. Semangat para relawan bagaikan api yang berkobar. Meski lelah, tak pernah sekalipun menghentikan langkah mereka untuk menunaikan tugasnya, yaitu menolong orang lain di saat bencana. Oleh karenanya, mari kita semua menanamkan jiwa relawan kepada generasi, yang saat ini masuk dalam tuntutan generasi milenial,” terangnya, Selasa (1/10).
Imam Utomo menambahkan untuk merayakan HUT PMI ke 74 Tahun dengan mengusung tema ‘Kita Tangguh Indonesia Maju’menjadi penumbuh semangat bersama, karena tanpa ketangguhan maka bencana akan memakan korban.
“Kita tidak boleh berfikir konvensional, kita tidak boleh bertindak linier. Kita harus mampu berinovasi bagaimana cara yang bisa dilakukan untuk meniadakan korban saat terjadi bencana,” kata mantan Gubernur Jatim itu.
Apalagi PMI Jatim saat ini sedang disibukkan dengan kekeringan, sehingga untuk mengatasi kekeringan tersebut PMI telah melakukan distribusi air ke daerah-daerah bencana terdampak kekeringan.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada PMI Pusat atas dukungannya berupa mobil tangki, sehingga kami sebarkan ke PMI Kabupaten yang mengalami kekeringan. Memang jumlah mobil tangki yang ada belum cukup dan masih ada daerah lain yang belum dapat kami penuhi kebutuhan mobil tangkinya. Indomaret menyerahkan 1 unit mobil tangki. Untuk itu atas nama PMI dan Masyarakat Jatim menyampaikan terima kasih atas bantuannya berupa 1 unit mobil tangki,” jelas Imam Utomo.
Sementara itu dalam merayakan 74 tahun PMI Provinsi Jatim bekerjasama dengan PMI Kabupaten Pasuruan dan Pemda Pasuruan mengadakan Apel, simulasi bencana angin Putting beliung dan bakti sosial sebanyak 250 paket sembako terdiri dari beras, gula, mie instan dan minyak goreng yang dibagikan ke warga kurang mampu di Kecamatan Gempol, Beji, Bangil, Kraton, Grati, Rejoso, Winongan, Tutur, Tosari, Purwosari beberapa waktu lalu.
Selain itu juga dilakukan pemberian penghargaan donor darah sukarela 10 kali, 25 kali dan 50 kali, penyerahan bantuan mobil ambulance dari Bank Jatim ke Ketua PMI Kabupaten Pasuruan dan penyerahan bantuan mobil tangki air dari Indomaret ke PMI Pusat Jakarta. [riq]

Tags: