Bak Telur Terakhir yang Pecah di Makam WR Soepratman

Seketika, ke empat pemuda tersebut muncul dalam balutan kantong plastik tersebut satu per satu. Pertama, pemuda yang keluar tersebut mengenakan almamater yang menandakan mahasiswa. Kedua, bonek juga telah keluar dari plastik tersebut. Ketiga, pemuda berandalan. Ke empat, barulah pemuda karang taruna yang mengenakan seragam kebanggaannya dengan benderanya.
Mereka terseok-seok menuju titik makam WR Soepratman dengan bentuk bagian atas jirat motif biola. Terlihat raut muka yang penuh kecemasan ke empat pemuda ini. Mereka pun tampak mengelap makam di cungkup dengan jirat berbentuk segi empat berukuran panjang 280 cm dan tinggi 40 cm ini.
Seketika pemuda kekinian menertawakan keempat pemuda tersebut. Bukan ikut duduk membantu membersihkan makam, justru malah menertawakannya. Pemuda kekinian bahkan asik selfie di belakang makam yang berada di Jalan Kenjeran Kecamatan Tambaksari.
Ketua Karang Taruna Kecamatan Tambaksari Akhmad Muhid menjelaskan bahwa pemuda karang taruna adalah pemuda yang menghargai jasa para pahlawan. Pemilihan makam WR Soepratman sendiri lantaran masuk dalam wilayah Tambaksari.
Selain teatrikal, Karang Taruna Tambaksari serta Camat Tambaksari Ridwan Mubarun juga melakukan pengecatan area makam yang sebelumnya tampak usang. Pemilihan warna cat pun dipilih kuning kunyit agar tampak nyala jika malam hari.
“Pengecatan makam WR Soepratman memang kami fokuskan di area dalamnya. Perlengkapan alat juga sudah disiapkan,” ujarnya.
Pembelian cat tersebut didapatkan dari bantuan Camat Tambaksari Ridwan Mubarun. Menurutnya, kegiatan kali ini juga dibantu oleh bonek Kecamatan Tambaksari. “Kami berharap, karang taruna bisa berperan aktif dan semakin meningkat peranannya dalam kehidupan bernegara saat ini,” jelasnya.
Camat Tambaksari Ridwan Mubarun mengatakan bahwa kehadirannya untuk mendukung karang taruna dalam kegiatan sosial ini. “Ke depan karang taruna di setiap Kelurahan Tambaksari diharapkan untuk terus bersaing berbuat kebaikan, kami pasti akan mendukungnya,” katanya. [Gegeh Bagus Setiadi]

Tags: