Korem 084/Bhaskara Jaya Siagakan Personel Bantu Polri Amankan Nataru

Foto ilustrasi Danrem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Terry Tresna Purnama saat meninjau pasukan.

Surabaya, Bhirawa
TNI AD, khususnya Korem 084/Bhaskara Jaya (BJ) siap membantu Polri dalam pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) di wilayah teritorialnya. Hal tersebut disampaikan Komandan Korem (Danrem) 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Terry Tresna Purnama yang siap memback up Polri dalam pengamanan Nataru.

“Korem 084/Bhaskara Jaya siap membantu Polri dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru. Untuk saat ini kami masih menunggu permintaan back up personel dari Polres,” kata Brigjen TNI Terry Tresna Purnama dikonfirmasi Bhirawa, Selasa (20/12).

Kepada Bhirawa Danrem menjelaskan, permintaan back up personel pengamanan Nataru disesuaikan dengan kebutuhan yang diminta oleh Polri. Pihaknya menyiapkan personel pada masing-masing satuan jajaran Korem 084/Bhaskara Jaya. Untuk Makorem 084/BJ telah disiapkan 1 kompi pasukan TNI AD.

Sementara di masing-masing Kodim jajaran, sambung Terry, distand by kan 1 pleton pasukan. Kemudian pada masing-masing Koramil jajaran terdapat 1 regu pasukan yang stand by di masing-masing wilayah teritorial.

“Penempatan personel Korem 084/Bhaskara Jaya beserta jajaran rencananya mulai tanggal 23 Desember 2022 sampai dengan 2 Januari 2023,” tegasnya.

Pihaknya mengaku, selama ini sudah ada kerjasama yang baik antara TNI dan Polri. Kerjasama atau kolaborasi ini akan terus ditingkatkan, mengingat mendekati perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 di Surabaya Raya.

Korem 084/BJ, sambung Terry, selalu siap membantu rekan-rekan Polri dalam mengamankan wilayah teritorialnya. Khususnya dalam menciptakan situasi yang kondusif serta terjaminkan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat.

“Kami dari TNI AD hanya sebatas membantu pengamanan jikan dibutuhkan oleh rekan Polri. Khususnya dalam pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 di Surabaya Raya,” pugkasnya. [bed.bb]

Tags: